Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

WN Australia Mahir Masukkan Paku ke Dalam Botol, WN Malaysia Jago Makan Kerupuk

Kompas.com - 19/08/2018, 13:18 WIB
Hadi Maulana,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com - Perayaan Hari Kemerdekaan ke-73 RI tidak saja dimeriahkan oleh masyarakat Indonesia.

Di Batam, Warga Negara Asing (WNA) yang kebetulan berada di kota berbentuk kalajengking ini juga tidak mau ketinggalan.

Bertempat di City Walk Batam, belasan orang asing yang terdiri dari Australia, Malaysia, Prancis, Amerika dan Inggris terlihat gembira mengikuti permainan rakyat yang digelar panitia pameran batam Tempo Doeloe.

Eddy, ketua panitia paeran Tempo Doeloe kepada Kompas.com mengatakan perlombaan permainan rakyat ini sengaja melibatkan orang asing agar mereka tahu kalau bangsa Indonesia ini merupakan bangsa yang besar dan penuh dengan ide-ide kreatif dan berkemajuan.

"Permainan yang kami lombakan mulai dari makan kerupuk, masukan paku dalam botol hingga tarik tambang," kata Eddy.

Sejumlah warga negara asing terlihat bersemangat mengikuti pesta rakyat yang dilakukan dalam memeriahkan perayaan hari kemerdekaan RI ke 73 di BatamKOMPAS.COM/ HADI MAULANA Sejumlah warga negara asing terlihat bersemangat mengikuti pesta rakyat yang dilakukan dalam memeriahkan perayaan hari kemerdekaan RI ke 73 di Batam

Tidak saja itu, bahkan sebelumnya para warga asing ini juga melakukan kirab budaya dengan berkeliling kota Batam menggunakan mobil mobil tua.

"Semua kami kemas seperti tempo doeloe," ungkapnya.

Bahkan dalam permainan pesta rakyat tersebut, warga Australia berhasil mengalahkan warga asing lainnya dalam permainan rakyat masukan paku dalam botol.

Sementara untuk permainan makan kerupuk dimenangkan warga negara Malaysia.

"Untuk perlombaan tarik tambang, para warga asing itu kami baur menjadi empat tim dan dimenangkan tim kedua yang terdiri dari WN Malaysia dan Inggris," jelas Eddy.

Sejumlah warga negara asing terlihat semangat saat mengikuti permainan pesta rakyat tarik tambang melawan siswa pelajar yang masih duduk dibangku sekolah dasarKOMPAS.COM/ HADI MAULANA Sejumlah warga negara asing terlihat semangat saat mengikuti permainan pesta rakyat tarik tambang melawan siswa pelajar yang masih duduk dibangku sekolah dasar

Lebih jauh Eddy mengaku hal ini pertanda bahwa, Indonesia khususnya Batam, Kepri termasuk kota destinasi yang kerap dikunjungi wisatawan Asing.

"Terlebih letaknya yang berdekatan dengan beberapa negara tetangga, hal ini yang mneguntungkan Batam sebagai kota pariwisata," terang Eddy.

Eddy berharap dengan kegiatan ini, kedepan Pemko Batam dan BP Batam mau bisa bersinergi dalam hal memajukan pariwisata di Batam, mengingat untuk kunjungan wisatawan asing ke Batam terus meningkat setiap bulannya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com