Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Balkondes, Tempat Menginap Dekat Borobudur Harga Mulai Rp 275.000

Kompas.com - 24/11/2019, 19:00 WIB
Nicholas Ryan Aditya,
Kahfi Dirga Cahya

Tim Redaksi

Harga untuk menginap per malamnya di Balkondes Majaksingi dibandrol Rp 550.000 dengan kamar double dan langsung melihat pemandangan desa. Harga pun sudah termasuk mendapatkan sarapan dan pajak biaya lainnya.

Tertarik berkunjung dan menginap di Balkondes Majaksingi? Arahkan kendaraanmu ke Jalan Krajan 1 RT 2 RW 1, Majaksingi, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Balkondes Giritengah

Balkondes satu ini berjarak 5 kilometer arah barat daya Candi Borobudur.

Balkondes terjauh dan tertinggi di Kecamatan Borobudur ini menyajikan suasana alami pedesaan yang dibalut dengan keunikan budaya serta kearifan tradisinya.

Kontur lahan yang berbukit-bukit menyuguhkan pemandangan indah dan dapat dilihat dari beberapa punthuknya.

Baca juga: Puncak Suroloyo, Tempat Melihat Megahnya Candi Borobudur

Balkondes yang dibangun melalui dana CSR PT Jasa Raharja (persero) juga menawarkan pesona keajaiban matahari terbit di antara Gunung Merapi dan Gunung Merbabu.

Menurut Cahyo Sipiani (29), desa Giritengah selain menawarkan ragam seni budaya dan produk industri lokal kerajinan tangan, juga menawarkan paket menarik yang bisa dinikmati wisatawan.

Nuansa pedesaan yang ada di Balkondes Giritengah dengan jembatan menuju penginapan.Nicholas Ryan Aditya Nuansa pedesaan yang ada di Balkondes Giritengah dengan jembatan menuju penginapan.
"Ada paket tracking trail adventure, jeep adventure, vw tour, mengenal ternak madu, belajar gamelan, menikmati kuliner lokal dan beragam atraksi menarik lainnya," kata Cahyo kepada Kompas.com, Kamis (14/11/2019) di Balkondes Giritengah.

Bagi kamu pencinta petualangan, Balkondes Giritengah dapat menjadi pilihan, karena menampilkan hamparan alam indah yang membentang luas alami di bawah pegunungan Menoreh.

Baca juga: Menikmati Matahari Terbit dengan Latar Candi Borobudur Berkabut, Indahnya...

Tak hanya itu, bagi kamu pencinta makanan, juga dapat mencicipi kelezatan makanan lokal yang dipadu dengan atmosfir pedesaan yang asri dan menyenangkan.

Kerajinan membuat topeng yang ditawarkan Balkondes Giritengah dapat mengedukasi wisatawan anak-anak.Nicholas Ryan Aditya Kerajinan membuat topeng yang ditawarkan Balkondes Giritengah dapat mengedukasi wisatawan anak-anak.

Tak kalah menarik lainnya, desa ini juga menawarkan edukasi kepada setiap pengunjungnya terutama anak-anak, seperti budidaya madu, belajar gamelan, dan membuat kerajinan topeng.

Untuk harga penginapan per malamnya, Balkondes Giritengah membandrol harga Rp 375.000 per kamarnya.

Baca juga: Punthuk Mongkrong, Spot “Sunrise” Menawan dekat Candi Borobudur

Kamar tersedia dengan fasilitas pendingin ruangan, TV Led, Wi-Fi, perlengkapan minum, water hitter, hairdryer, dan sarapan.

Tertarik berkunjung dan menginap di Balkondes Giritengah? Arahkan kendaraanmu ke Kalitengah, Giritengah, Kecamatan Borobudur, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com