Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/11/2019, 09:10 WIB
Yana Gabriella Wijaya,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi


JAKARTA, KOMPAS.com - Bakmi bangka salah satu dari sekian banyak makanan khas dari Bangka. Untuk membuat bakmi bangka sendiri, sebenarnya tidak sulit.

Koki spesialis makanan Bangka, Eddrian Tjhia berbagai tips untuk mengolah bakmi bangka di rumah. 

"Pada umumnya bakmi Bangka itu asli pakai daging babi atau ayam yang dicincang dan dimasak dengan bawang putih yang banyak," jelasnya saat dihubungi oleh Kompas.com, Jumat, (22/11/2019).

Beda hal dengan bakmi yang lain yang menggunakan daging dengan potongan yang besar, bakmi bangka memang terkenal dengan daging cincang. 

Baca juga: Rahasia Bakmi Bangka yang Membuatnya Beda dengan yang Lain

Cara mengolah daging cincang ini juga mudah, Eddrian mengatakan hanya perlu menumis daging dengan bawang putih lalu diberi penyedap, kecap manis, dan lada. 

Untuk mengolah mie menurut Eddrian tidak memerlukan teknik khusus. Namun yang perlu diperhatikan adalah campuran minyak untuk menguraikan mie.

"Bawang putihnya itu dirajang sampai halus, kan setelah dipotong itu lalu dimasak dengan minyak, nanti ambil berapa sendok nanti buat campuran mie. Pakai minyak bawang putih saja mienya sudah enak banget," kata Chef.

Mie yang digunakan dapat berupa mie yang sudah dijual di pasar atau dapat diolah sendiri dengan adonan yang terdiri dari telur dan tepung terigu. Ciri khas bakmi bangka biasanya menggunakan mie berukuran kecil, bukan yang besar. 

Selain itu yang membedakan bakmi Bangka dengan bakmi lainnya adalah perasan jeruk kunci di pasar juga disebut jeruk sonkit.

Baca juga: 3 Faktor yang Memengaruhi Kelezatan Bakmi, Pencinta Bakmi Harus Tahu

"Mienya tinggal di rebus sampai mengembang kasih tambahan tauge di topping dengan daging ayam atau babi. Makanya pakai salah satu jenis jeruk namanya jeruk kunci. Kalau sudah diberi jeruk tidak usah kasi cuka," jelas Chef kelahiran Bangka itu.

Eddrian mengatakan untuk membuat semangkuk bakmi Bangka bukan hal yang rumit. Asal ada daging untuk toping lalu juga ada, minyak, dan bakmi serta bahan lainnya.

"Cara buatnya sederhana sekali. Jadi untuk step pertama kita rebus mienya sampai matang lalu ambil dua sendok minyaknya tadi. Cammpurkan mie dengan minyak, ditambah dengan tauge, topingnya, lalu beri taburan daun bawang . Cuma begitu saja, bisa halal, bisa tidak juga, bisa pakai daging babi atau ayam yang penting pokoknya bukan sapi," pungkas Eddrian. 

Baca juga: Cari Bakmi Bangka Halal di Jakarta? Yuk ke Bakmi Bangka 777 Aloiy

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

8 Tips Mendaki Gunung Prau yang Aman untuk Pemula

Jalan Jalan
Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Fenomena Pemesanan Hotel 2024, Website Vs OTA

Travel Update
6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

6 Tips Menginap Hemat di Hotel, Nyaman di Kantong dan Pikiran

Travel Tips
Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Tren Pariwisata Domestik 2024, Hidden Gems Jadi Primadona

Travel Update
8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

8 Tips Berwisata Alam di Air Terjun Saat Musim Hujan

Travel Tips
Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Jakarta Tourist Pass Dirilis Juni 2024, Bisa Naik Kendaraan Umum Gratis

Travel Update
Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Daftar 17 Bandara di Indonesia yang Dicabut Status Internasionalnya

Travel Update
Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Meski Mahal, Transportasi Mewah Berpotensi Dorong Sektor Pariwisata

Travel Update
Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Jakarta Tetap Jadi Pusat MICE meski Tak Lagi Jadi Ibu Kota

Travel Update
Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com