Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu Mulai Uji Coba Buka Per 21 Agustus 2021

Kompas.com - 21/08/2021, 12:56 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.comTawangmangu merupakan salah satu destinasi wisata favorit yang ada di lereng Gunung Lawu.

Menyajikan pemandangan indah dan udara sejuk, Tawangmangu biasanya dikunjungi masyarakat dari Kota Solo, Magetan, Madiun, atau Karanganyar.

Saat ini, ada banyak tempat wisata di kawasan Tawangmangu. Salah satunya adalah Bukit Sekipan.

Baca juga: Itinerary Seharian Berwisata di Tawangmangu yang Sejuk dan Asri

Adapun, Bukit Sekipan tepatnya berlokasi di Dusun Kramat, Desa Kalisoro, Kecamatan Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Setelah lebih dari satu bulan tutup karena pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) darurat dan Level 2-4, Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu akhirnya mulai buka untuk uji coba per Sabtu (21/8/2021).

Wisata Bukit Sekipan uji coba buka

Pembukaan uji coba pembukaan tersebut dikonfirmasi oleh pihak marketing Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu bernama Lastri saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (21/8/2021).
Iya, (mulai uji coba buka) mulai hari ini,” kata dia.

Informasi uji coba pembukaan Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu juga tercantum di akun Instagram resmi tempat wisata itu di @bukitsekipan.

Ia melanjutkan, wisatawan yang datang wajib menjalankan protokol kesehatan secara ketat, seperti memakai masker, menjaga jarak, dan cuci tangan dengan sabun.

Baca juga: Wisata Gunung Gamping Tawangmangu, Bisa Nikmati Sunrise dan Sunset

“Untuk pengunjung tidak dibatasi. Tempat kita juga luas, jadi tidak mungkin berkerumun,” ujar Lastri.

Meski begitu, ada pembatasan jam buka Wisata Bukit Sekipan, yakni pukul 09.00 WIB sampai 16.00 WIB.

Wisatawan tidak diwajibkan melakukan reservasi. Mereka bisa datang langsung ke loket untuk berwisata.

Bukit Sekipan di Karanganyar, Jawa Tengah.Instagram @bukitsekipan Bukit Sekipan di Karanganyar, Jawa Tengah.

Lastri juga menyampaikan harga tiket masuk Wisata Bukit Sekipan. Untuk Wisata Spectacular, harga tiketnya adalah Rp 50.000 dengan berbagai fasilitas seperti Kampung Hallowen, Goa Hantu, Kapal Titanic, dan mini zoo.

Ada pula tiket terusan seharga Rp 100.000. Wisatawan sudah mendapat tiket masuk Rp 50.000 dan berbagai fasilitas seperti mini coaster, monorail, kora-kora, dan kursi terbang yang jika ditotal harganya adalah Rp 230.000.

Baca juga: Bukit Sekipan Tawangmangu, Jelajah Spot Selfie hingga Wisata Keluarga

Saat uji coba pembukaan kali ini, Wisata Bukit Sekipan juga menawarkan diskon 50 persen untuk tiket masuk dan hotel. Syaratnya adalah wajib follow Instagram Bukit Sekipan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com