Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 06/08/2022, 21:03 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.comDieng merupakan salah satu destinasi wisata yang bisa dikunjungi untuk mengisi liburan.

Keunikan fenomena alam jadi daya tarik wisata di Dieng, contohnya adalah wisata Kawah Sikidang.

Wisatawan bisa menyaksikan kawah yang mengeluarkan asap putih. Tenang saja, asap itu aman bagi wisatawan.

Baca juga: Kawah Sikidang 2021, Jembatan Kayu Instagramable sampai Keluhan Wisatawan

Namun, ada satu hal yang mungkin membuat wisatawan kapok berkunjung ke Kawah Sikidang, yakni pintu keluarnya yang harus melewati kompleks toko suvenir.

Tulisan berisi keluhan wisatawan di Kawah Sikidang, Jumat (24/9/2021).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Tulisan berisi keluhan wisatawan di Kawah Sikidang, Jumat (24/9/2021).

Bahkan, wisatawan harus melewati lebih dari 10 lorong yang tentunya membuang waktu dan membuat wisatawan kelelahan.

Kawah Sikidang via jalur belakang

Namun, ternyata Kawah Sikidang punya pintu masuk satu lagi, yakni melalui jalur belakang. Jalur ini ada di sebelah selatan kawah.

Meski merupakan jalur belakang, pintu masuk ini resmi. Pengunjung tetap akan mendapat tiket yang bisa sekalian untuk masuk ke Candi Arjuna.

Baca juga: Kawah Sikidang via Jalur Belakang, Tak Perlu Keluar Lewat Kompleks Warung

Menariknya, wisatawan tidak harus melalui kawasan toko suvenir jika hendak keluar. Mereka bisa langsung keluar melalui jalur yang sama. 

Sebagai info jika masuk melalui jalur depan, maka wisatawan dilarang kembali melalui loket. Mereka harus jalan kaki melalui kompleks suvenir.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

“Bisa langsung keluar lewat sini (tanpa lewat pasar atau kompleks suvenir). Kadang ada juga yang masuk lewat sini, tapi keluar muter lewat pasar dulu,” kata petugas loket bernama Agung Nugroho kepada Kompas.com, Kamis (28/7/2022).

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com