Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Destinasi Hidden Gem di Surabaya untuk Healing, Bisa Susur Sungai

Kompas.com - 26/02/2023, 17:22 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Surabaya menjadi daerah destinasi wisata ketiga di Indonesia yang paling banyak dicari di mesin pencarian google. Ini merujuk pada data "Year in Search 2022" yang dirilis oleh Google.

"Banyak masyarakat yang mulai merencanakan liburan mereka dengan aktivitas baru dan bermakna, baik untuk memenuhi bucket list ataupun sebagai self reward" seperti dikutip Kompas.com, Minggu (26/2/2023).

Baca juga:

Salah satu jenis wisata yang banyak ditelusuri di Google ialah "perjalanan healing" sekitar 40 persen.

Wisatawan yang ingin melakukan perjalanan healing ke Surabaya bisa datang ke beberapa tempat berikut.

Tempat healing di Surabaya

1. Rustic Market

Rustic Market merupakan sebuah kafe dengan suasana alam terbuka, lokasinya berada di Jalan Golf 1 Surabaya, Gunung Sari, Kecamatan Dukuhpakis, Kota Surabaya, Jawa Timur.

Suasana alam terbuka yang dikeliling pepohonan, serta didukung dengan ornamen vintage yang menghiasi kafe, membuat tempat ini cocok jadi tempat healing.

Pepohonan rindang dan suasana serupa di desa lengkap dengan keberadaan kolam ikan serta tumpukan kayu, membuat pengunjung bisa sejenak melepas penat dari ramainya perkotaan.

Wisatawan yang hendak melakukan perjalanan healing ke sini dapat berkunjung setiap hari. Rustic Market buka mulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 21.00 WIB.

2. Kebun Raya Purwodadi

Rumah kaca di Kebun Raya Purwodadi.DOK KEBUN RAYA PURWODADI Rumah kaca di Kebun Raya Purwodadi.

Kebun Raya Purwodadi pada dasarnya ialah kebun yang digunakan sebagai tempat penelitian di Surabaya.

Lokasinya berada di Jalan Raya Surabaya-Malang No.Km. 65, Sembung Lor, Parerejo, Kecamatan Purwodadi, Pasuruan, Jawa Timur.

Berkeliling di Kebun Raya Purwodadi sembari menghirup udara segar mungkin bisa jadi pilihan tepat bagi wisatawan yang sedang mencari tempat healing di Surabaya.

Baca juga: 7 Aktivitas di Kebun Raya Purwodadi, Bisa Keliling Naik Skuter

Beberapa kegiatan yang bisa dilakukan di sini yaitu melihat aneka anggrek, jalan kaki di sekitar koleksi pohon polong-polongan, duduk santai di tengah jajaran pohon bambu, serta menyusuri kawasan ruman kaca dan menara pandang.

Dikutip dari laman Kompas.com (8/1/2023), harga tiket masuk Kebun Raya Purwodadi untuk Senin hingga Jumat yakni mulai dari Rp 15.500.

Khusus pengunjung yang membawa sepeda dikenai harga tiket masuk Rp 9.500.

Pada Sabtu, Minggu, dan hari libur nasional, harga tiket masuk Kebun Raya Purwodadi yakni mulai dari Rp 25.500. Sementara pengunjung yang membawa sepeda dikenai tarif yang sama.

Wisatawan yang ingin berkunjung bisa datang mulai pukul 07.00 WIB hingga pukul 16.00 WIB.

3. Taman Hutan Raya Jeruk

Taman Hutan Raya Jeruk, Surabaya.Dinas Kebudayaan, Kepemudaan dan Olahraga serta Pariwisata Kota Surabaya Taman Hutan Raya Jeruk, Surabaya.

Taman Hutan Raya Jeruk dikenal juga sebagai kawasan Bukit Teletubbies, hal ini karena kawasannya berbukit-bukit berwarna hijau serupa kawasan bukit Teletubbies.

Lokasinya ada di Jalan Raya Menganti, Kecamatan Lakarsantri, Kota Surabaya, Provinsi Jawa Timur.

Dikutip dari laman resmi Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, dan Olahraga serta Pariwisata Kota Surabaya, beberapa fasilitas yang disediakan di sini seperi saung, area olahraga, dan taman bermain.

Baca juga: 10 Wisata Indoor di Surabaya, Ada Tempat Main Salju

Taman Hutan Raya Jeruk cocok dikunjungi oleh wisatawan yang ingin melihat hamparan rumput hijau sejauh mata memandang.

Apabila ingin datang berkunjung, tempat ini buka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 15.00 WIB.

4. Pantai Goa Petapa

Semilir angin pantai dan alunan deburan ombak sepertinya bisa jadi pilihan wisata healing yang pas untuk menenangkan pikiran.

Salah satu wisata pantai dekat Surabaya yang bisa dikunjungi yaitu Pantai Goa Petapa, lokasinya berada di sekitar Jembatan Suramadu, tepatnya ada di daerah Kejawan, Sukolilo Timur, Kecamatan Labang, Kabupaten Bangkalan, Jawa Timur.

Di sini wisatawan dapat bermain di bibir pantai sembari berswafoto dengan lanskap laut lepas. Tidak perlu khawatir, karena ombak di Pantai Goa Petapa termasuk ombak tenang.

Baca juga: 6 Wisata Malam di Surabaya, Pas untuk Anak-anak dan Dewasa

Dikutip dari laman Tribun Jatim (13/1/2021), harga tiket masuk ke kawasan Pantai Goa Petapa cukup terjangkau, yakni mulai dari Rp 1.000. Sementara pengunjung yang membawa kendaraan bermotor akan dikenakan biaya parkir sekitar Rp 5.000.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

5. Kejawan Putih Tamba

Ingin mengunjungi tempat yang tenang dan jauh dari keramaian pusat Kota Surabaya? Menyusuri sungai dengan perahu di Kejawan putih tamba mungkin bisa dicoba.

Kejawaan putih tamba berlokasi di ujung Gang 24, Kelurahan Kejawan Putih Tambak, Kecamatan Mulyorejo, Kota Surabaya.

Wisata susur sungai di kejawan putih tamba termasuk wisata baru di Surabaya. Wisatawan nantinya akan diajak menyusuri sungai sepanjang tujuh kilometer dengan waktu tempuh sekitar satu jam.

Baca juga: 7 Museum di Surabaya, Ada Tempat Tinggal WR Supratman

Wisatawan yang ingin mencoba wisata ini bisa langsung datang ke lokasi untuk melakukan pemesanan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com