Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rawa Bento di TN Kerinci Seblat, Disebut Mirip Sungai Amazon

Kompas.com - 07/06/2023, 10:12 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Salah satu obyek wisata yang wajib dikunjungi saat ke Kerinci, Jambi, adalah Rawa Bento. Rawa tertinggi di Sumatera ini merupakan satu dari beberapa tempat wisata populer di kawasan Taman Nasional Kerinci Seblat.

"Selain Gunung Kerinci dan Danau Gunung Tujuh, obyek wisata yang sedang populer di Taman Nasional Kerinci Seblat saat ini adalah Rawa Bento," kata Pengendali Ekosistem Hutan Kerinci Dedi Raul saat ditemui Kompas.com di INDOFEST 2023, Kamis (1/6/2023).

Baca juga:

Ia menjelaskan, aktivitas utama di Rawa Bento adalah menyusuri hutan rawa lebat dengan perahu tradisional.

"Wisata menyusuri Rawa Bento menggunakan perahu seperti menyusuri Sungai Amazon di Amerika Selatan," ujarnya.

Wisatawan bisa berangkat naik perahu dari Desa Jernih Jaya di Gunung Tujuh, dengan biaya Rp 500.000 per perahu yang berisi maksimal 10 orang.

Daya tarik Rawa Bento

Objek wisata Rawa Bento di Taman Nasional Kerinci Seblat. Wikimedia Commons/Yurianto Objek wisata Rawa Bento di Taman Nasional Kerinci Seblat.

Rawa Bento merupakan salah satu rawa tertinggi di Indonesia dengan ketinggian 1.375 meter di atas permukaan laut (mdpl).

Kawasan hutan rawa air tawar ini memiliki luas kurang lebih 1.000 hektar, yang sebagian besar permukaannya ditumbuhi rumput Bento (Leesia Hexandra).

Selain itu, ekosistem Rawa Bento juga terdiri atas rumput rawa gambut, hutan rawa kerdil, serta danau rawa kecil, dilansir dari Kompas.com, Kamis (29/4/2021).

Baca juga:

Di bawah rawa, terdapat sungai yang mengalir yaitu Sungai Rumpun dan Sungai Sangir.

Rawa Bento dan sungainya juga menjadi habitat sejumlah ikan, seperti ikan semah, ikan pareh, ikan saluang, dan belut, dikutip dari booklet Ditjen Konservasi Sumber Daya Alam Ekosistem (KSDAE) Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan Republik Indonesia.

Tingginya kandungan ikan yang hidup di danau dan sungai Bento ini membuatnya menjadi sumber mata pencaharian utama bagi nelayan yang hidup di sekitar. 

Bisa mengamati burung dan berkemah

Objek wisata Rawa Bento di Taman Nasional Kerinci Seblat. Dok. Refki Hidayat Objek wisata Rawa Bento di Taman Nasional Kerinci Seblat.

Rawa Bento tidak hanya memiliki pemandangan dan ekosistem alamnya yang menjadi daya tarik. Area ini juga menjadi habitat burung-burung migran dan burung rawa, serta kerbau liar milik penduduk yang terlepas.

Wajar jika rawa ini menjadi salah satu tempat favorit bagi para pengamat burung. Mereka pun bisa mengamati beberapa burung, antara lain trinil semak, trinil pantai, dan berkik rawa. 

Baca juga: Potensi Wisata di Jambi, Geopark Merangin hingga Cagar Budaya

Saat ini, kawasan Rawa Bento dikelola oleh Bumdes Bento Jaya sebagai kawasan wisata, yang berada dibawah pengawasan Taman Nasional Kerinci Seblat.

Rawa Bento dapat dicapai dengan menggunakan perahu tradisional bermesin yang berangkat dari Desa Jernih Jaya dan Desa Pelompek.

Namun, Jumlah perahu di Desa Jernih Jaya lebih banyak dengan kapasitas yang lebih besar.

Ilustrasi hamparan rumput bento di Rawa Bento, Taman Nasional Kerinci Seblat, Jambi. Dok. Refki Hidayat Ilustrasi hamparan rumput bento di Rawa Bento, Taman Nasional Kerinci Seblat, Jambi.

Perlu waktu kira-kira satu jam dari dermaga di Desa Jernih Jaya untuk dapat mencapai hamparan rumput bento di Rawa Bento.

Lokasi hamparan rumput ini cukup strategis untuk kegiatan berkemah dan melakukan pengamatan burung.

Tak hanya itu, sepanjang perjalanan menuju titik pemberhentian perahu terakhir, wisatawan dapat menikmati pemandangan Gunung Tujuh, Gunung Kerinci, hutan rawa kerdil, dan Danau Bento.

Jika cuaca cerah, dari lokasi berkemah, wisatawan juga akan dapat dinikmati pemandangan hutan rawa kerdil dengan latar Gunung Kerinci.

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com