Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ciwidey Valley Resort: Harga Tiket, Tarif Penginapan, dan Aktivitas 

Kompas.com - 15/06/2023, 13:50 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Apa kamu sedang mencari tempat wisata di Ciwidey untuk liburan sekolah? Maka, cobalah datang ke Ciwidey Valley Resort yang berada di Rancabali, Ciwidey, Bandung.

Obyek wisata populer ini menawarkan fasilitas lengkap mulai dari resort, waterpark, kolam air panas, hingga playground.

Baca juga:

Selain fasilitas lengkap, daya tarik kawasan Ciwidey Valley Resort adalah pemandangan alam yang indah dan asri di sekitarnya. Ciwidey Valley Resort dikelilingi dengan perkebunan teh dan perbukitan hijau.

Ikon Ciwidey Valley Resort adalah waterpark dan kolam air panas alami. Selain itu, tersedia beragam penginapan bagi wisatawan yang ingin menikmati suasana malam hari di kawasan Ciwidey Valley Resort.

Jika penasaran dengan Ciwidey Valley Resort, lokasinya berada di Jalan  Barutunggul KM 17, Rancabali, Ciwidey Bandung. Ciwidey Valley Resort berjarak sekitar 8 kilometer (km) ata 23 menit berkendara menuju Kawah Putih yang ikonik.

Harga tiket Ciwidey Valley Resort 

Harga tiket masuk Ciwidey Valley Resort adalah Rp 70.000 per orang, melalui Traveloka. Dengan tarif tersebut, wisatawan bisa menikmati waterpark dan kolam air panas.

Jam buka Ciwidey Valley Resort mulai pukul 07.00 WIB sampai dengan 21.00 WIB.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

 

Salah satu spot di Ciwidey Valley ResortDok. https://ciwideyvalley.com/ Salah satu spot di Ciwidey Valley Resort

Tarif penginapan Ciwidey Valley Resort 

Ciwidey Valley Resort menyediakan beragam tipe penginapan bagi pengunjung. Meliputi, tipe cottage, hotel, dan camping. Berikut tarif masing-masing tipe penginapan, beserta fasilitasnya:

1. Cottage 

Penginapan tipe Cottage di Ciwidey Valley Resort Dok. https://ciwideyvalley.com Penginapan tipe Cottage di Ciwidey Valley Resort

Tarif menginap di cottage Ciwidey Valley Resort mulai dari Rp 1,03 juta berdasarkan informasi di website resminya. Tipe cottage berupa rumah saung khas Sunda yang terbuat dari kayu.

Cottage ini dilengkapi dengan fasilitas kamar mandi, AC, mesin pembuat teh dan kopi, TV, lemari es, meja, dan lainnya. Setiap kamar memiliki teras yang dilengkapi dengan meja dan kursi.

Selain fasilitas standar, para tamu yang menginap mendapatkan akses ke waterpark, kolam air panas, dan Sandbath Spa (khusus pada akhir pekan). Kapasitas cottage ini maksimal dua orang per kamar.

2. Hotel 

Penginapan tipe hotel di Ciwidey Valley ResortDok. https://ciwideyvalley.com/ Penginapan tipe hotel di Ciwidey Valley Resort

Tersedia beberapa jenis kamar hotel di Ciwidey Valley Resort, meliputi superior, deluxe, dan LIZ tower. Tarif menginap di kamar tipe superior dibanderol Rp 877.500 per malam.

Sementara, tarif menginap di kamar tipe deluxe dibanderol Rp 1,66 juta dan LIZ tower sebesar Rp 2,25 juta per malam. Selain fasilitas standar hotel, para tamu yang menginap mendapatkan akses ke waterpark, kolam air panas, dan Sandbath Spa (khusus pada akhir pekan).

Kapasitas hotel tipe superior adalah untuk dua orang. Sementara, tipe kamar deluxe dan LIZ tower mampu menampung hingga empat orang.

3. Camping

Area berkemah atau camping ground di Ciwidey Valley Resortdok. Ciwidey Valley Area berkemah atau camping ground di Ciwidey Valley Resort

Jika wisatawan ingin merasakan sensasi menginap di alam terbuka, maka bisa memilih tipe penginapan camping. Tarifnya mulai dari Rp 1,57 per malam untuk empat orang.

Tamu akan menginap di sebuah tenda yang telah disediakan. Fasilitasnya mencakup sarapan, wifi, area parkir, dan sebagainya. Serupa, para tamu juga mendapatkan akses ke waterpark, kolam air panas, dan Sandbath Spa (khusus pada akhir pekan).

 

Salah satu spot di Ciwidey Valley ResortDok. https://ciwideyvalley.com/ Salah satu spot di Ciwidey Valley Resort

Aktivitas di Ciwidey Valley Resort 

Berikut sejumlah aktivitas yang dapat dilakukan wisatawan saat berkunjung ke Ciwidey Valley Resort.

1. Bermain di waterpark 

Salah satu daya tarik Ciwidey Valley Resort adalah waterpark yang dilengkapi beragam wahanan permainan, seperti ember tumpah dan perosotan. Waterpark ini cocok bagi anak-anak hingga dewasa

2. Berendam di kolam air panas 

Ciwidey Valley Resort juga menawarkan pengalaman mandi di kolam air panas alami. Tersedia kolam untuk anak-anak hingga dewasa.

Aktivitas di waterpark dan kolam air panas sudah termasuk dalam tiket masuk Ciwidey Valley Resort.

3. Mengunjungi taman

Area taman di Ciwidey Valley ResortDok. https://ciwideyvalley.com/ Area taman di Ciwidey Valley Resort

Ciwidey Valley Resort juga menyediakan fasilita taman bagi pengunjung yakni Taman Kartanegera. Taman ini ditata dengan apik sehingga bisa menjadi spot foto Instagramable.

Baca juga:

4. Menginap di cottage 

Seperti disampaikan sebelumnya, Ciwidey Valley Resort menyediakan beragam tipe penginapan, yakni cottage, hotel, dan camping. Tarinya mulai dari Rp 877.500 hingga Rp 2,25 juta per malam.

Ada beragam fasilitas yang diberikan pada tamu, termasuk akses gratis ke waterpark, kolam air panas, dan Sandbath Spa. 

5. Sandbath Spa

Sandbath Spa adalah fasilitas spa dengan berendam di pasir hangat yang disediakan khusus untuk relaksasi. Teknik   Sandbath Spa ini berasal dari Jepang sejak 1914, seperti dikutip dari Instagram @resortciwideyvalley.

Sandbath Spa ini memiliki sejumlah manfaat seperti mengobati anemia, asma, hingga menurunkan berat badan. Sembari menikmati fasilitas spa, pengunjung akan disajikan suasana dan alunan musik khas Jepang.

Sandbath Spa di Ciwidey Valley Resort ini diklaim sebagai yang pertama di Indonesia. 

6. Bermain di playground 

Area playground di Ciwidey Valley ResortDok. https://ciwideyvalley.com/ Area playground di Ciwidey Valley Resort

Jika datang bersama anak-anak, pengunjung bisa bermain di area bermain anak atau playground. Ada beragam wahana permainan yang tersedia di playground, mulai dari perosotan, ayunan, replika balon udara, dan sebagainya.

7. Mengunjungi air terjun 

D?Valley Waterfall di area Ciwidey Valley Resortdok.https://ciwideyvalley.com/ D?Valley Waterfall di area Ciwidey Valley Resort

Ciwidey Valley Resort menawarkan panorama air tejun yakni D’Valley Waterfall. Air terjun alami ini hanya berjarak lima menit dengan Ciwidey Valley Resort menggunakan kendaraan.

Lokasinya juga tidak jauh dari Kawah Putih. Selain menikmati kesegaran air terjun, pengunjung bisa duduk santai di kafe sambil menikmati suasana. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com