Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

8 Kebun Binatang di Jawa Timur, Ada yang Terbesar di Asia 

Kompas.com - 11/07/2023, 17:45 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

 

KOMPAS.com - Kebun binatang menjadi salah satu destinasi wisata favorit untuk keluarga. Jika berkunjung ke Jawa Timur, ada sejumlah kebun binatang yang bisa kamu datangi bersama keluarga.

Salah satu kebun binatang di Jawa Timur tersebut, bahkan menjadi salah satu kebun binatang terbesar di Asia. Berwisata ke kebun binatang memberikan pengalaman seru, lantaran pengunjung bisa berinteraksi langsung dengan aneka satwa.

Baca juga:

Penasaran apa saja kebun binatang di Jawa Timur? Simak ulasannya berikut ini.

Kebun binatang di Jawa Timur 

Berikut kebun binatang di Jawa Timur seperti dihimpun Kompas.com.

1. Taman Safari Prigen 

Salah satu wahana di Taman Safari Prigen atau Taman Safari Indonesia II JatimDok.Taman Safari Prigen Salah satu wahana di Taman Safari Prigen atau Taman Safari Indonesia II Jatim

Taman Safari Indonesia 2 atau lebih dikenal dengan nama Taman Safari Prigen adalah salah satu destinasi wisata populer di Jawa Timur. kebun binatang seluas 350 hektar ini, merupakan salah satu kebun binatang terbesar di Asia, seperti dikutip dari laman Pemerintah Kabupaten Pasuruan.

Kebun binatang ini berlokasi di Kecamatan Prigen, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.

Berada di lereng Gunung Arjuno, Taman Safari Prigen menawarkan udara yang sejuk serta panorama alam yang masih asri. Ada sekitar 2.500 satwa dari sekitar 300 spesies yang bisa pengunjung temukan di Taman Safari Prigen.

Ada wahana Safari Adventure yang akan mengantarkan wisatawan berkeliling Taman Safari Prigen naik kendaraan sehingga bisa berinteraksi langsung dengan satwa.

Pengunjung juga bisa naik mobil pribadi untuk berkeliling area kebun binatang. Harga tiket Taman Safari Prigen berkisar antara Rp 135.000 hingga Rp 200.000 per orang.

2.  Kebun Binatang Surabaya 

Kebun Binatang SurabayaDok. https://bappedalitbang.surabaya.go.id/ Kebun Binatang Surabaya

Kebun Binatang Surabaya (KBS) didirikan pada 1916 oleh seorang jurnalis bernama HFK. Kommer, seperti dikutip dari laman resminya. Kebun binatang ini sempat beberapa kali pindah tempat hingga akhirnya menetap di lokasi sekarang.

Alamat Kebun Binatang Surabaya di Jalan Setail Nomor 1, Darmo, Kecamatan Wonokromo, Surabaya.

Salah satu kebun binatang terpopuler di Jawa Timur ini, memiliki koleksi lebih dari 2.179 ekor satwa dari 230 spesies. Termasuk sejumlah satwa langka Indonesia, maupun jenis satwa mamalia, aves, reptilia, dan pisces.

Harga tiket masuk Kebun Binatang Surabaya cukup ramah kantong, yakni Rp 15.000 per orang, berlaku pada weekday dan weekend. Kebun Binatang Surabaya buka setiap hari mulai pukul 08.00 hingga 16.00 WIB.

Baca juga:

3. Batu Secret Zoo 

Macan dahan asia dan sunda yang menjadi koleksi Batu Secret Zoo (Jawa Timur Park Group).KOMPAS.COM/Dok. Batu Secret Zoo Macan dahan asia dan sunda yang menjadi koleksi Batu Secret Zoo (Jawa Timur Park Group).

Batu Secret Zoo merupakan tempat wisata konservasi satwa modern yang merupakan bagian dari Jatim Park Group. Kebun binatang ini merupakan salah satu obyek wisata populer di kawasan Batu.

Alamatnya berada di Jalan Oro-oro Ombo Nomor  9, Kota Batu berdekatan dengan tempat wisata lain seperti Jatim Park 1, Eco Green Park, dan Jatim Park 2.

Terdapat koleksi lebih dari 300 spesies satwa dari berbagai belahan dunia di kebun binatang seluas 17 hektar ini. Salah satunya adalah kera terkecil di dunia sepanjang 15 centimeter, yakni pygmy marmoset.

Berlaku tiket terusan Jatim Park 2 dan Eco Green Park, yakni Rp 140.000 pada weekday dan Rp 170.000 pada weekend. Tiket terusan itu meliputi Batu Secreet Zoo, Museum Satwa, Sweet Memories Selfie, dan Eco Green Park. 

Khusus untuk high season seperti libur Lebaran, Natal, tahun baru dan liburan sekolah berlaku tarif weekend yakni Rp 170.000 per orang.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

 

Kebun Binatang SurabayaDok. https://bappedalitbang.surabaya.go.id Kebun Binatang Surabaya

4. Maharani Zoo dan Goa

Maharani Zoo dan GoaDok.Maharani Zoo dan Goa Maharani Zoo dan Goa

Maharani Zoo dan Goa merupakan obyek wisata populer yang berlokasi di Paciran, Kabupaten Lamongan. Di kebun binatang seluas 3,5 hektar ini, pengunjung bisa menyaksikan koleksi hewan langka seperti orang utan, wallaby, jerapah, beruang madu, harimau putih dan singa putih, berdasarkan informasi dari situs resminya.

Selain itu, terdapat Museum dan Galeri Satwa yang memiliki koleksi fosil dari hewan yang hampir punah seperti ikan paus dan beruang putih. Adapula hewan albino seperti ular albino, tikus albino, dan kanguru albino.

Jika puas melihat berbagai koleksi bintang, wisatawan bisa berkunjung ke Goa Maharani yang berbentuk unik menyerupai istana. Goa ini berada di kedalaman 25 mdpl dengan mulut gua seluas 2.500 meter persegi.

5. Jember Mini Zoo 

Jember Mini Zoo berlokasi di Kelurahan Mangli, Kecamatan Kaliwates, Jember. Selain koleksi satwa, Jember Mini Zoo menyediakan wahana edukasi dan permainan bagi pengunjung, seperti dikutip dari Tribun Jatim.

Wisatawan bisa berinteraksi dengan berbagai macam satwa seperti kelinci, burung, sapi, reptil dan sebagainya. Adapula wahana permainan yang disediakan Jember Mini Zoo seperti  kolam renang, waterboom, taman kincir, mini train, dan sebagainya.

Harga tiket masuk Jember Mini Zoo adalah Rp 20.000 per orang. Jika ingin bermain di waterboom, pengunjung harus membeli tiket terpisah seharga Rp 10.000 per orang.

6. Akbar Zoo Banyuwangi 

Akbar Zoo BanyuwangiDok. https://banyuwangitourism.com Akbar Zoo Banyuwangi

Selain wisata alam yang indah, ternyata Kabupaten Banyuwangi juga memiliki kebun binatang, yakni Akbar Zoo Banyuwangi. Lokasinya berada di Jalan Raya Lijen Nomor 04, Pereng, Paspan, Kecamatan Glagah, Kabupaten Banyuwangi. 

Melansir dari laman Banyuwangi Tourism, Akbar Zoo memiliki sejumlah koleksi satwa seperti ular, buaya, kelinci, rusa, dan sebagainya.

Akbar Zoo juga menyediakan wahana edukasi dan permainan seperti kolam renang, ATV, wisata agro, kelas memasak, outbond, balon udara, taman labirin, dan lainnya. Harga tiket masuk Akbar Zoo mulai dari Rp15.000 per orang. 

7. Kebun Binatang Gudang Garam 

Mendengar nama kebun binatang yang satu ini, kamu pasti sudah bisa menebak jika lokasinya berada di Kabupaten Kediri. Alamatnya berada di Desa Dandangan, Kota Kediri. 

Meskipun tidak luas, namun koleksi satwa di Kebun Binatang Gudang Garam cukup beragam. Pengunjung bisa menyaksikan berbagai satwa seperti macan, monyet, rusa, dan lainnya.

Selain itu, tersedia sejumlah fasilitas yang bisa dimanfaatkan pengunjung yaitu mushola, food court, dan area bermain anak. Kebun binatang ini juga memiliki area taman yang tertata rapi serta kolam.

Baca juga:

8. Taman Wisata Study Lingkungan

Taman Wisata Study Lingkungan (TWSL) memiliki banyak koleksi satwa sehingga dikenal sebagai kebun binatang di Probolinggo. Lokasinya berada di Jalan Basuki Rachmad, Kelurahan Mangunharjo, Kecamatan Mayangan, Kabupaten Probolinggo.

Berada di atas lahan seluas 1 hektar, pengunjung bisa menjumpai aneka satwa seperti singa, buaya, ular, beruang, burung, dan sebagainya.

Selain koleksi satwa, Taman Wisata Study Lingkungan memiliki beragam koleksi fauna. Ada sekitar 20 jenis pohon di Taman Wisata Study Lingkungan sehingga, membuat tempat ini begitu sejuk.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com