Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tanggal Merah Agustus 2023, Bisa Libur sampai Lima Hari

Kompas.com - 21/07/2023, 06:44 WIB
Gading Perkasa,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kurang dari dua pekan lagi, masyarakat Indonesia akan memasuki bulan Agustus 2023. Kabar baiknya, ada satu hari libur nasional atau tanggal merah Agustus 2023.

Hari libur nasional dan cuti bersama tahun 2023 telah ditetapkan melalui Surat Keputusan Bersama (SKB) tiga menteri, meliputi Menteri Agama (Menag), Menteri Ketenagakerjaan (Menaker), serta Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menteri PANRB).

Baca juga:

Kesepakatan itu tertuang dalam SKB Nomor 624 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023, Nomor 2 Tahun 2023 tentang Perubahan Kedua Atas Keputusan Bersama Menag, Menaker, Menteri PANRB Nomor 1066 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022, Nomor 3 Tahun 2022 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2023.

Tanggal merah Agustus 2023

Suasana upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu (17/8/2022). Dok. Sekretariat Presiden Suasana upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-77 Kemerdekaan Republik Indonesia di Istana Merdeka, Jakarta, pada Rabu (17/8/2022).

Dalam SKB tersebut, terdapat satu hari libur nasional Agustus 2023 yakni pada tanggal 17 Agustus. Jatuh pada hari Kamis, tanggal tersebut merupakan peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia (RI).

Tahun ini, Indonesia memperingati HUT ke-78 Kemerdekaan RI. Upacara peringatan  umumnya akan dihelat di Istana Merdeka, serta beberapa tempat lainnya.

Baca juga:

Meski demikian, kamu bisa menikmati libur panjang selama lima hari. Caranya, yaitu mengambil cutti pada Rabu (16/8/2023) dan Jumat (18/8/2023).

Rinciannya sebagai berikut:

  1. Rabu (16/8/2023) dan Jumat (18/8/2023): mengambil cuti.
  2. Kamis (17/8/2023): hari libur nasional HUT ke-78 Kemerdekaan RI.
  3. Sabtu dan Minggu (19-20 Agustus 2023): libur akhir pekan.

Baca juga: 7 Aktivitas Rayakan Hari Kemerdekaan Indonesia, Bisa Jajal Road Trip

Halaman:


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com