Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 11/08/2023, 12:31 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pascakebakaran yang terjadi di jalur pendakian Gunung Andong via Sawit, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah pada Kamis (10/9/2023), jalur tersebut sempat dianggap aman dan buka lagi untuk pendakian hingga Jumat (11/8/2023) pagi.

"Kebakaran sudah padam, jalur pendakian Gunung Andong via Sawit sudah aman, dan (jalur pendakian) sudah dibuka sejak kemarin malam," kata petugas basecamp pendakian Gunung Andong via Sawit, Taufik, kepada Kompas.com melalui telepon, Jumat (11/8/2023).

Baca juga: Gunung Andong, Tujuan Pendakian yang Pas untuk Anak-anak

Ia melanjutkan, api terpantau padam sekitar pukul 21.00 WIB. Setelah api padam dan situasi dirasa aman, jalur pendakian pun sempat kembali dibuka.

Meski sempat dibuka, jalur pendakian Gunung Andong akhirnya ditutup sementara selama 2 hari.

"Pascakebakaran tutup 2 hari," kata pengelola Basecamp Pendakian Gunung Andong via Sawit bernama Sutikno kepada Kompas.com, Jumat.

Kronologi kebakaran di Gunung Andong

Taufik menceritakan, kepulan asap terpantau muncul pada Kamis (10/8/2023) sekitar pukul 12.00 WIB. Setelah itu, ia memberikan kabar kepada sesama tim untuk mengecek lokasi.

"Saya berangkat dari bawah sekitar pukul 13.00 WIB, naik ke atas dan sampai di lokasi kebakaran sebelum pukul 14.00 WIB. Ternyata sampai di atas apinya sudah besar," katanya.

Siang itu, kata Taufik, keadaan masih terpantau belum parah, sehingga jalur pendakian belum ditutup untuk para pendaki.

Akan tetapi, mendekati malam hari keadaan api mulai membesar, sehingga jalur pendakian via Sawit ditutup sementara hingga api padam.

"Api padam sekitar pukul 21.00 WIB. Kami pengelola basecamp menunggu sampai pukul 11.00 WIB baru turun dari lokasi. Takutnya ada api lagi," katanya.

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com