Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Antisipasi Karhutla, 3 Obyek Pendakian di Purwakarta Ditutup Sementara

Kompas.com - 19/09/2023, 20:10 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Sumber Antara

KOMPAS.com - Pemerintah Kabupaten Purwakarta di Jawa Barat menutup sementara tiga obyek wisata alam demi mengantisipasi potensi kebakaran hutan dan lahan (karhutla).

Dikutip dari Antara, fenomena El Nino yang terjadi pada museum kemarau panjang seperti saat ini membuat lahan dan hutan rawan terbakar. 

"Kami telah mengirimkan surat imbauan penutupan sementara obyek wisata alam pada musim kemarau panjang seperti sekarang ini," kata Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Pariwisata dan Kebudayaan Purwakarta, Mohammad Ramdhan, di Purwakarta, Senin (18/9/2023), seperti dikutip dari Antara

Baca juga: 25 Tempat Wisata di Purwakarta, Wisata Alam Sampai Museum Canggih

Adapun tiga obyek wisata yang ditutup adalah wisata pendakian Gunung Parang, Gunung Bongkok, dan Gunung Lembu.

Penutupan diberlakukan sejak 15 September 2023 hingga batas waktu yang belum ditentukan. 

Ia menambahkan, imbauan ini merujuk pada edaran Perum Perhutani yang meminta wisata di tiga pendakian gunung ditutup untuk sementara waktu.

Baca juga: 10 Wisata Keluarga di Purwakarta, Bisa Dikunjungi Saat Akhir Pekan

Peristiwa kebakaran yang terjadi di Gunung Bongkok Agustus lalu juga menjadi pengingat untuk berwaspada agar kejadian serupa tidak terulang. 

"Ini bagian dari upaya pencegahan terjadinya kebakaran lahan dan hutan. Jangan sampai, kebakaran yang melanda Gunung Bongkok di pertengahan Agustus lalu kembali terulang," tuturnya.

Adapun kebakaran di puncak Gunung Bongkok di Desa Sukamulya, Kecamatan Tegalwaru terjadi saat para pendaki membuat tempat pembakaran untuk memasak.

Ketika itu, bara api dari tungku pembakaran mengakibatkan rumput kering di sekitar lokasi terbakar, menyebabkan api merambat dan kebakaran meluas.

Baca juga: 6 Tempat Wisata di Purwakarta Akan Terapkan Biaya Masuk

Namun, api berhasil dipadamkan setelah tim pemadam kebakaran dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purwakarta turun ke lapangan. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com