Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

MotoGP Mandalika 2023, Penumpang di Bandara Lombok Naik 20 Persen

Kompas.com - 16/10/2023, 16:16 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Sumber Antara

KOMPAS.com - PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB), mencatat adanya kenaikan jumlah penumpang selama perhelatan MotoGP Mandalika 2023.

Bandara Lombok melayani sedikitnya 31.000 penumpang selama 11-14 Oktober 2023. Angka ini naik 20 persen dibandingkan jumlah penumpang pada pekan sebelumnya.

Sementara itu, angka rata-rata penumpang jelang empat hari perhelatan mencapai 7.800 orang per hari. Angka ini naik sekitar 20 persen dari rata-rata harian yang hanya 6.500 orang per hari.

“Pergerakan pesawat juga naik sebesar 20 persen dibandingkan hari-hari sebelumnya yang rata-rata ada 69 pergerakan pesawat per hari," ujar General Manager PT Angkasa Pura I Bandara Internasional Lombok Rahmat Adil Indrawan di Praya, NTB, Minggu (15/10/2023).

Baca juga:

Ia menambahkan, perinciannya adalah 18.700 penumpang tiba dan 12.500 penumpang berangkat dari Bandara Lombok selama periode tersebut.

Pada periode yang sama, Bandara Lombok juga melayani 333 pergerakan pesawat dengan perincian 169 pergerakan pesawat tiba dan 164 pergerakan pesawat berangkat, atau rata-rata 83 pergerakan pesawat per hari.

"Gelaran balap motor dunia MotoGP Mandalika ini memberikan dampak cukup signifikan terhadap aktivitas penerbangan di Bandara Lombok,” tuturnya.

telah melayani sedikitnya 31.000 penumpang selama periode penyelenggaraan MotoGP Mandalika 11 hingga 14 Oktober 2023, naik 20 persen dibandingkan jumlah penumpang pada pekan sebelumnya.

“Rinciannya, ada sebanyak 18.700 penumpang tiba dan 12.500 penumpang yang berangkat dari Bandara Lombok selama periode 11-14 Oktober 2023," kata Rahmat.

Selain itu, dalam periode yang sama Bandara Lombok juga melayani 333 pergerakan pesawat dengan perincian 169 pergerakan pesawat tiba dan 164 pergerakan pesawat berangkat, atau rata-rata 83 pergerakan pesawat per hari.

Baca juga:

Adapun puncak arus kedatangan selama periode penyelenggaraan MotoGP 2023 terjadi pada Jumat (13/10/2023), dengan sebanyak 5.300 penumpang tiba.

Sementara puncak keberangkatan diprediksi hari ini, Senin (16/10/2023).

Rahmat menambahkan, data terakhir, Bandara Lombok menerima 80 permohonan penerbangan tambahan atau extra flight yang diajukan baik oleh maskapai penerbangan nasional maupun internasional.

Pengajuan extra flight tersebut terjadi pada kurun 10-17 Oktober 2023.

Rincian maskapainya adalah Garuda Indonesia dengan 42 penerbangan, Citilink dengan 22 penerbangan, Indonesia AirAsia dengan enam penerbangan, Super Air Jet dengan empat penerbangan, Wings Air dengan dua penerbangan, Lion Air dengan dua penerbangan, serta Malaysia Airlines dengan dua penerbangan.

“Kami berharap seluruh kegiatan operasional penerbangan dan pelayanan kepada pengguna jasa di Bandara Lombok berjalan dengan baik dan lancar."

"Semoga gelaran MotoGP 2023 ini berlangsung sukses dan memberikan dampak positif bagi perekonomian dan pariwisata di Lombok dan NTB,” tuturnya.

@kompastravel Membalas @fin.458_ Kurang lebih seperi itu guys etika menggunakan travelator. Pada intinya balik lagi kepada aturan yang telah ditetapkan di tempat kamu berada. Happy traveling ya guys! #travelerlife #traveldiaries #airportlife #solotrip #bandarasoekarnohatta ? Obituary - Alexandre Desplat
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

6 Tips Penting untuk Merencanakan Liburan Keluarga

Travel Tips
3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

3 Mall Solo dekat Stasiun Purwosari, Bisa Jalan Kaki

Jalan Jalan
Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Minimarket di Jepang dengan Latar Belakang Gunung Fuji Timbulkan Masalah

Travel Update
Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Desa Wisata di Spanyol Binibeca Vell Terancam Ditutup Akibat Lonjakan Jumlah Wisatawan

Travel Update
Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Naik Whoosh, Dapat Diskon dan Gratis Masuk 12 Tempat Wisata di Bandung

Travel Update
7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

7 Hotel Dekat Bandara Ngurah Rai Bali, Ada yang Jaraknya 850 Meter

Hotel Story
6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com