Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara ke Dusun Bambu di Lembang, Naik Shuttle Gratis sampai Bus

Kompas.com - 02/11/2023, 16:04 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

Pilihan berikutnya, kamu bisa lanjut naik kereta api atau bus dari Stasiun Kereta Cepat Padalarang menuju Dusun Bambu.

Naik bus

Opsi ini memang agak ribet karena harus berganti kendaraan dan membutuhkan waktu 1 jam 45 menit lebih. 

Contoh, dari Stasiun Padalarang kamu bisa naik bus Padalarang-Leuwipanjang melewati 15 pemberhentian, lalu turun di BRI Cimahi.

Baca juga: 5 Aktivitas di Dusun Bambu Lembang, Ada Naik Sampan dan Glamping 

Lalu, lanjut lagi naik bus Cimahi-Parongpong melewati enam pemberhentian, dan turun di Terminal Tipe C Parongpong. Kemudian, lanjut naik ojek online sejauh 3 km untuk tiba di Dusun Bambu. 

Naik kereta feeder

Pilihan kedua, dari Stasiun Kereta Cepat Padalarang, kamu juga naik KA Feeder Kereta Cepat, lalu turun di Stasiun Cimahi.

Dari Stasiun Cimahi, lanjut naik bus Cimahi-Parongpong melewati delapan pemberhentian, dan turun di Terminal Tipe C Parongpong. Lanjut naik ojek online sejauh 3 km untuk tiba di Dusun Bambu. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com