Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tempat Piknik di Bandung, Bisa Gelar Tikar di Tengah Hutan Pinus 

Kompas.com - 20/12/2023, 11:40 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

KOMPAS.com - Piknik di alam terbuka bisa menjadi alternatif kegiatan untuk mengisi liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2024. Jika berkunjung ke Kota Kembang, ada sejumlah tempat piknik di Bandung sebagai pilihan.

Wisatawan bisa melakukan berbagai aktivitas di sana, termasuk piknik menggelar tikar di tengah hutan pinus. Bersantai di alam terbuka tentunya bisa melepaskan penat.

Baca juga:

Kamu bisa piknik gelar tikar ramai-ramai bersama keluarga maupun teman. Jika membawa bekal dari lupa, jangan meninggalkan sampah di tempat wisata tersebut, ya! 

Tempat piknik gelar tikar di Bandung 

Berikut rekomendasi tempat piknik gelar tikar di Bandung yang dihimpun Kompas.com. Lokasinya tersebar di Kota Bandung dan Kabupaten Bandung Barat.

1. Orchid Forest

Orchid Forest Cikole Bandunginstagram.com/ orchidforestcikole Orchid Forest Cikole Bandung

Orchid Forest merupakan obyek wisata alam berupa hutan pinus. Alamatnya berada di Genteng, Cikole, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. 

Wisatawan bisa piknik di tengah hutan pinus yang berjajar rapi. Tersedia penyewaan fasilitas piknik di Pine Kitchen dan Food Corner, Orchid Forest. 

Selain hutan pinus, wisata alam ini memiliki budi daya bunga anggrek baik lokal maupun internasional. Pengunjung bisa melihat koleksi anggrek tersebut di green house atau rumah khusus untuk budi daya beragam anggrek langka.

Harga tiket masuk Orchid Forest dibanderol Rp 40.000 per orang, baik weekday maupun weekend. Selain piknik menggelar tikar, wisatawan bisa mencoba aktivitas lain, seperti mini golf, bermain bersama kelinci, dan menunggang kuda.

2. Jungle Milk

Jungle Milk Lembang Instagram @junglemilklembang Jungle Milk Lembang

Serupa, Jungle Milk juga menawarkan sensasi piknik di tengah hutan pinus. Alamatnya berada di Genteng, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat.

Wisatawan bisa memilih aneka menu piknik yang tersedia, yakni BBQ, Steamboat, Sebakul Liwet, Mini Timbel, Sebakul Padang, dan Wagyu Steak. Pihak pengelola juga telah menyediakan penyewaan properti piknik estetis. 

Selain piknik menggelar tikar, Jungle Milk juga menyediakan fasilitas camping. Namun, pengunjung wajib reservasi dulu sebelum berkunjung ke Jungle Milk karena tidak ada pendaftaran on the spot. 

Tidak ada tiket masuk ke Jungle Milk alias gratis. Wisatawan cukup membayar paket piknik atau camping yang dipilih.

Baca juga:

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com