Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips Liburan ke Land's End PIK 2, Jangan Akhir Pekan

Kompas.com - 21/12/2023, 19:47 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jika sedang berada di kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK) 2, tidak ada salahnya mampir ke Land's End, destinasi wisata baru dengan view pantai dan hamparan pasir putih.

Lokasinya ada di kawasan PIK 2, tepatnya di Jalan Pantai Indah Kapuk Boulevard, RT 1/ RW 7, Kapuk Muara, Jakarta Utara.

Tempat ini cukup mudah ditemui karena berada persis di tepi jalan raya. Jika calon pengunjung datang dari arah Jembatan Baruyungan PIK, Land's End berada tepat di sebelah kanan setelah melewati jembatan.

"Salah satu yang menjadi daya tarik di sini yaitu mercusuarnya, karena mercusuar ini juga menjadi logo (Land's End)," kata perwakilan Land's End, Rafdi Ahmad Fahreza kepada Kompas.com di lokasi, Rabu (20/12/2023).

Baca juga:

Reza melanjutkan, kawasan ini terbuka gratis untuk umum setiap hari, mulai pukul 08.00 WIB sampai pukul 23.00 WIB.

Perlu dipatuhi, pengunjung dilarang membawa makanan dan minuman dari luar kawasan Land's End. Diharapkan pengunjung bisa berbelanja di tenant yang ada di dalam kawasan.

Jika baru pertama kali datang ke Land's End, pengunjung perlu menyimak beberapa tips berikut.

Baca juga: Jadwal Bus Gratis ke Lands End di PIK 2

Tips berkunjung ke Land's End

1. Datang sore menuju malam

Berdasarkan pengalaman Kompas.com datang ke lokasi pada Rabu (20/12/2023) sekitar pukul 13.00 WIB, kawasan Land's End terasa cukup terik. 

Kondisi siang hari tidak kondusif untuk pengunjung yang hendak duduk santai di dekat mercusuar. Maka dari itu, sebaiknya datanglah mulai sore menuju malam. 

"Ramainya sore sekitar pukul 16.00 WIB atau mulai pukul 16.30 WIB. Orang-orang pada lihat pemandangan matahari terbenam (sunset), walaupun sunset-nya dari sana (bukan dari arah laut)" ujar Reza.

Pengunjung Land's End sedang berpose dengan landskap mercusuar,  di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Rabu (20/12/2023).Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Pengunjung Land's End sedang berpose dengan landskap mercusuar, di Pantai Indah Kapuk, Jakarta Utara, Rabu (20/12/2023).

Menariknya, tambah Reza, pada malam hari pengunjung bisa menyaksikan lampu mercusuar menyala dan duduk santai di kursi santai dekat mercusuar.

Baca juga: Cara ke Lands End PIK 2 Naik Transjakarta dari Arah Monas

2. Hindari akhir pekan

Menurut pemaparan Reza, kawasan Land's End terpantau ramai pada akhir pekan, yakni pada hari Jumat, Sabtu, dan Minggu.

"Paling ramai itu kemarin hari Minggu (17/12/2023), kisaran ada sekitar 16.000 orang pengunjung. Jadi Sabtu (16/12/2023) sekitar 7.000 (pengunjung), Minggu 16.000 (pengunjung)," katanya.

Baca juga: 9 Tempat Wisata di PIK 2 buat Liburan Akhir Tahun 

Jika ingin menikmati suasana pantai yang lebih kondusif, sebaiknya hindari datang saat akhir pekan.

Berdasarkan pengalaman Kompas.com datang ke lokasi pada hari biasa, yakni Rabu, kawasan Land's End terpantau cukup sepi dibandingkan dengan kondisi saat akhir pekan seperti yang dipaparkan Reza.

Suasana Land's End saat hari biasa pada siang hari terpantau sepi, di Pantai Indah Kapuk 2, Jakarta Utara, Rabu (20/12/2023).Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Suasana Land's End saat hari biasa pada siang hari terpantau sepi, di Pantai Indah Kapuk 2, Jakarta Utara, Rabu (20/12/2023).

3. Naik bus gratis

Guna menghemat biaya transportasi, calon pengunjung bisa datang ke Land's End dengan menumpangi bus gratis.

Bus gratis ini bisa diakses oleh masyarakat umum ke beberapa titik lokasi di sekitar kawasan PIK.

"Tidak sulit berkeliling di PIK, ada fasilitas bus gratis yang bisa ditumpangi," kata Advertising & Promotion Administration Assistant Manager Agung Sedayu Group, Asta Pidia kepada Kompas.com di Agung Sedayu Grup Tower, Rabu.

Bus gratis di PIK melayani penumpang dengan rute Tokyo Riverside Apartment-ASG Tower, begitu juga rute sebaliknya.

Baca juga: Panduan Lengkap ke Aloha PIK 2, Harga Tiket hingga Tips Berkunjung

4. Siapkan uang dompet digital

Tenant makanan di Land's End, spot wisata baru di Pantai Indah Kapuk 2, Jakarta Utara, Rabu (20/12/2023).Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Tenant makanan di Land's End, spot wisata baru di Pantai Indah Kapuk 2, Jakarta Utara, Rabu (20/12/2023).

Menurut pantauan Kompas.com di lokasi, hampir semua tenant yang ada di Land's End melayani transaksi menggunakan uang dompet digital. 

Maka dari itu sebaiknya siapkan uang dompet digital sebelum bertransaksi di Land's End.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com