Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Panduan Lengkap ke Koryu Space di Jakarta, Simak Sebelum Berkunjung

Kompas.com - 07/06/2024, 18:10 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

Tips berkunjung ke Koryu Space

1. Naik transportasi umum

Lokasi Koryu Space termasuk strategis dan mudah diakses dengan transportasi umum. Maka dari itu, sebaiknya naiklah transportasi umum supaya menghemat bujet dan tidak perlu repot macet di jalanan.

Adapun akses transportasi umum terdekat dari lokasi Koryu Space yaitu Halte Gelora Bung Karno dan Stasiun MRT Senayan.

2. Bawa barang secukupnya

Pengunjung tidak diperkenankan membawa tas pribadi ke dalam ruangan. Sebagai gantinya, barang bawaan bisa dibawa menggunakan tas transparan berukuran sedang yang disediakan di lokasi.

Supaya tidak repot, sebaiknya bawalah barang secukupnya, misalnya membawa laptop dan pengisi daya jika ingin mengerjakan tugas.

Koryu Space, working space nuansa Jepang di Jakarta, Rabu (29/5/2024). Kompas.com/ Suci Wulandari Putri Koryu Space, working space nuansa Jepang di Jakarta, Rabu (29/5/2024).

Baca juga: Nematsuri, Festival Tidur di Jepang yang Bikin Sial jika Ditonton

3. Datang lebih awal

Datanglah lebih awal ke Koryu Space supaya kamu punya lebih banyak waktu untuk eksplor informasi yang ada di sana. 

Ada dua pilihan waktu berkunjung ke Koryu Space, yaitu mulai pukul 09.30 WIB sampai pukul 12.30 WIB. Pilihan lainnya yakni datang setelah istirahat siang, mulai pukul 13.30 WIB sampai pukul 16.30 WIB.

4. Manfaatkan internet gratis

Koryu Space menyediakan akses internet gratis yang kecepatan aksesnya cukup bagus. Maka dari itu manfaatkan akses internet disana untuk keperluan seperti bekerja ataupun mengerjakan tugas.

Password Wi-Fi tertera di setiap meja pengunjung, dan bisa langsung diakses begitu sampai di lokasi.

5. Eksplor isi Kroyu Space

Selain baca buku atau mengerjakan tugas, sempatkan untuk eksplor Koryu Space. Banyak hal menarik yang bisa dijumpai.

Misalnya ada pojokan yagn khusus menyimpan informasi seputar beasiswa ke Jepang serta panduan berkunjung ke Jepang. Selain itu ada pula pojokan origami untuk mengasah kreativitas.

Khusus di pojok seputar beasiswa dan informasi panduan wisata, terdapat aneka brosur yang bisa kamu ambil secara gratis.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Penerbangan di Bandara Incheon Korea Terganggu akibat Balon Isi Tinja

Travel Update
Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Pameran Wonderlab di Grand Indonesia, Instalasi Teknologi Masa Depan

Travel Update
TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

TMII Gelar Festival Musim Panas Jepang untuk Sambut Libur Sekolah

Travel Update
Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Cara ke Pameran Biang Kerok Benyamin Sueb di Jakarta, Bisa Naik KRL

Travel Tips
Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Gunung Bromo Buka Lagi Usai Kebakaran, Simak Aturan Berkunjung

Travel Update
Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Gunung Kerinci Jadi Lokasi Pembuatan Dokumenter soal Risiko Pendakian

Travel Update
10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

10 Tempat Liburan di Purwakarta, dari Alam hingga Sejarah

Jalan Jalan
Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Liburan ke Jakarta Aquarium & Safari, Ada Bajak Laut dan Kapibara

Travel Update
5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

5 Tempat Liburan Keluarga di Bandung, Ada yang Cocok untuk Piknik

Jalan Jalan
Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Promo Libur Sekolah di Rivera Outbound & Edutainment Bogor, mulai Rp 65.000

Travel Update
231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

231 Penerbangan di Bandara AP II Layani Kepulangan Jemaah Haji

Travel Update
Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Ada Usulan Kenaikan Tarif Pungutan Turis Asing di Bali, Sandiaga: Harus Dilihat Dulu

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Sungai Maron Pacitan

Travel Update
Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Taman Aglaonema Terbesar Indonesia di Sleman, Ini Jam Buka dan Harga Tiket Masuknya

Travel Update
Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Visa Kunjungan Jangka Pendek di Kepulauan Riau Akan Diumumkan Segera

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com