Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bromo Transit Park Tumpang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kompas.com - 14/06/2024, 20:29 WIB
Nuril Laili Azizah

Penulis

KOMPAS.com - Bromo salah satu wisata populer yang dikunjungi berada pada Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur.

Setelah dari Bromo kamu bisa mampir bersantai atau camping di Bromo Transit Park di Lumajang.

Baca juga: Tips agar Tidak Kecele Saat Berkunjung ke Gunung Bromo, Booking Tiket dari Rumah

Bromo Transit Park merupakan tempat liburan dilengkapi fasilitas lengkap, simak daya tariknya berikut ini.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

 

Daya tarik Bromo Transit Park 

Bromo Transit Park masih berada di kawasan Taman Nasional Bromo Tengger Semeru atau TNBTS.

Bromo Transit Park adalah tempat rekreasi yang dilengkapi dengan kolam renang, camping ground, cafe, dan spot foto menarik.

Baca juga: Madakaripura Forest Park Probolinggo, Nikmati Indahnya Air Terjun di Lereng Bromo

Para pengunjung bisa menikmati berbagai aktivitas seru dan menyenangkan seperti berkemah dengan pemandangan dan suasana sejuk khas pegunungan.

Selain itu para wisatawan dapat melakukan kegiatan outbond, trekking, dan berenang di kolam renang ala pemandangan Ubud Bali.

Terdapat dua kolam renang untuk dewasa dan anak-anak, cocok untuk destinasi wisata keluarga.

Baca juga: Berwisata ke Bromo Saat Musim Liburan, Lebih Baik Berangkat Siang

Setelah lelah beraktivitas para wisatawan dapat bersantai minum kopi atau menikmati kudapan di kafe Bromo Transit Park.

Jangan lewatkan mengabadikan momen di beberapa spot pemandangan indah di Bromo Transit Park.

Fasilitas wisata di Bromo Transit Park, yaitu area parkir, toilet, kamar bilas, ruang ganti, playground, kolam renang, camping ground, dan kafe.

Salah satu spot foto di Bromo Transit Park TumpangDOK.BROMOTRANSITPARK.COM Salah satu spot foto di Bromo Transit Park Tumpang

Harga tiket masuk Bromo Transit Park

Tiket masuk Bromo Transit Park cukup terjangkau untuk akses kolam renang dan taman, yaitu Rp 20.000 per orang.

Sementara untuk berkemah biaya mulai Rp 40.000 sampai Rp 300.000.

Biaya tersebut dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pengelola objek wisata.

Baca juga: Air Terjun Tumpang Dua, Wisata Main Air di Kotabaru yang Sejuk dan Asyik

Jam buka dan lokasi Bromo Transit Park

Bromo Transit Park buka setiap hari mulai pukul 09.00 sampai 17.00 WIB. 

Bromo Transit Park berlokasi di Dusun Petung Sewu, RT.28/RW.4, Kecamatan Tumpang, Kabupaten Malang.

Baca juga: Wisata ke Pantai Kedung Tumpang, Selfie hingga Berenang di Kolam Alami

Bromo Transit Park berjarak 21 kilometer dari Bandara Abdul Rachman Saleh Kota Malang, dapat ditempuh dengan kendaraan selama 33 menit perjalanan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com