Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tahun Ini Festival Kopi Indonesia Digelar di Yogyakarta

Kompas.com - 12/07/2013, 11:54 WIB
Ni Luh Made Pertiwi F

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Festival Kopi Indonesia (Indonesian Coffee Festival) kembali akan digelar pada 14-15 September 2013. Tahun ini, festival tersebut memasuki kali kedua. Festival Kopi Indonesia pertama yang dilaksanakan tahun lalu berlangsung di Ubud, Bali.

"Tahun ini adalah kali kedua, pertamanya berlangsung di Bali. Untuk kali kedua ini, akan dilakukan di Yogyakarta, tepatnya di Hotel Royal Ambarrukmo," kata Direktur Festival Kopi Indonesia, Yanthi Tambunan, di Jakarta, Kamis (11/7/2013).

Acara tersebut, lanjut Yanthi, diselenggarakan oleh Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif dan Komunitas Kopi Spesial Indonesia. Menurut Yanthi, kopi termasuk dalam ekonomi kreatif, yaitu dari sisi kuliner.

Tak hanya itu, kopi bisa dikembangkan pula dari segi pariwisata yaitu melalui agrowisata berupa kunjungan ke perkebunan kopi. Ia menuturkan Indonesia memiliki kopi yang sangat beragam.

"Kopi-kopi di Indonesia itu memiliki cita rasa yang berbeda di setiap pulaunya. Mulai dari Sumatera, Jawa, Flores, sampai Papua. Kopi-kopi asal Indonesia di luar negeri itu terkenal. Tetapi di dalam negeri sendiri belum terlalu dikenal," jelas Yanthi.

Oleh karena itu, ia berharap melalui festival tersebut, masyarakat Indonesia semakin mengenal dan mencintai kopi-kopi asal Indonesia. Ada beberapa program yang sudah disiapkan dalam acara festival tersebut.

"Sudah ada rangkaian acara, mulai dari pameran atau bazaar. Lalu para ahli kopi akan berkumpul untuk membicarakan kopi dari hulu ke hilir, jadi dari kebun kopi sampai ke secangkir kopi. Kopi saat ini memang sudah menjadi bagian dari gaya hidup," tutur Yanthi.

Pameran atau bazaar, lanjutnya, akan diisi oleh berbagai produk yang berhubungan dengan kopi, mulai dari biji kopi, perlengkapan pemrosesan kopi, perlengkapan penyeduhan kopi, mesin kopi, hingga produk kecantikan yang menggunakan kopi.  

"Selain pameran, ada barista workshop, kelas roasting (menyangrai), icip-icip kopi atau cupping kopi-kopi asal Indonesia. Lalu mengunjungi kebun kopi di Banaran, Jawa Tengah," tutur Yanthi.

Ada pula acara demonstrasi latte art, forum bisnis iternasional, dan coffee talk yang akan membahas kopi Indonesia di peta dunia. Dalam festival ini juga akan diangkat mengenai kopi tubruk yang merupakan cara penyeduhan kopi khas Indonesia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com