Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tips Belanja Saat Pesta Diskon

Kompas.com - 18/06/2014, 15:15 WIB
JAKARTA, KOMPAS.com - Dalam menyambut Hari Jadi ke-487 Kota Jakarta warga Ibu Kota dimanjakan dengan pesta diskon besar-besaran "Festival Jakarta Great Sale" (FJGS) yang digelar selama 1,5 bulan mulai 7 Juni hingga 19 Juli 2014. Ada sekitar 75 mal dan pusat belanja di Jakarta menggelar pesta diskon.

Pakar perencana keuangan Aidil Akbar Madjid mengatakan berbelanja saat pesta diskon memang menguntungkan, tapi itu hanya berlaku bagi mereka yang sudah memiliki budget atau alokasi dana.

Untuk menghindari kerugian saat berbelanja di pesta diskon, berikut tips yang diberikan pria kelahiran Jakarta yang pernah menjadi Financial Advisor di American Express Financial Advisor di Amerika Serikat itu.

1. Jangan impulsif

Berbelanja harus direncanakan. Demikian pesan Aidil saat dihubungi di Jakarta, Selasa (17/6/2014). "Indonesia adalah gudangnya diskon, makanya jangan habis-habisan belanja hanya karena pesta diskon memiliki batas waktu. Yang jelas, pesta diskon di Indonesia itu pasti ada di setiap tengah tahun dan akhir tahun serta ada di toko-toko yang menawarkan diskon untuk menghabiskan stok, misalnya," kata Aidil.

Oleh sebab itu, seharusnya berbelanja itu direncanakan dengan cara investasi atau menabung terlebih dahulu.

2. Beli sesuai kebutuhan

Penulis buku "Rich Game: Cara Kaya Dengan Investasi" Aidil Akbar mengatakan berbelanja harus sesuai kebutuhan bukan sekadar karena dorongan keinginan.

"Contohnya, saya sendiri kalau berbelanja pakaian sudah dibudget-kan setiap enam bulan sekali saat pertengahan tahun dan akhir tahun. Budget yang harus dikeluarkan masing-masing orang tergantung kebutuhannya. Kalau dirasa beli baju tidak ada hubungannya dengan pekerjaan atau sesuatu yang penting, lebih baik tidak memaksakan," katanya.

3. Teliti sebelum membeli

Aidil mengatakan, biasanya barang-barang yang dijual saat diskon bukanlah barang-barang utuh yang semua ukuran tersedia. Jadi, telitilah sebelum membeli.

4. Hati-hati iming-iming angka 50+20

Kadang-kadang, toko sering melakukan permainan angka untuk menarik pembeli saat memberi diskon. "Kalau ada yang memberi diskon 70 persen dan 50 + 20 persen itu berbeda," kata Aidil.

SHUTTERSTOCK Jangan salah, pria juga doyan belanja lho
Diskon 70 persen artinya barang dijual dengan diskon utuh senilai 70 persen. Namun, jika 50+20 artinya harga barang akan didiskon 50 persen terlebih dahulu kemudian baru ditambah 20 persen.

"Itu jatuhnya tidak sampai 70 persen, paling cuma 60-an persen, jadi lebih enak beli barang yang diskon langsung utuh," katanya.

5. Belanjalah dengan uang tunai

Berbelanja dengan uang cash atau tunai berarti Anda telah mengalokasikan uang Anda untuk berbelanja. "Kalau pakai debet atau kredit, artinya uangnya belum ada untuk dibudget-kan, lebih baik pakai cash saja," kata Aidil.

Lebih lanjut Aidil mengingatkan kalau pesta diskon seperti FJGS atau "Mid Night Sale" memang menguntungkan tapi itu hanya menguntungkan bagi mereka yang punya budget belanja. Jadi momen diskon seperti saat ini harus benar-benar diantisipasi dengan perencanaan alokasi dana yang tepat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com