Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Enam Negara Ikuti Festival Bunga Tomohon

Kompas.com - 14/07/2015, 14:18 WIB

MANADO, KOMPAS.com - Sebanyak enam negara dipastikan mengikuti "Tomohon Internasional Flower Festival" (Festival Bunga Internasional Tomohon) atau TIFF yang akan digelar 8 Agustus mendatang.

"Negara-negara tersebut adalah Filipina, India, Selandia Baru, Amerika Serikat, Prancis dan Polandia," kata Asisten Bidang Ekonomi dan Pembangunan Ronni Lumowa di Tomohon, Senin (13/7/2015).

Total jumlah peserta yang akan mengikuti event ini, kata dia, sebanyak 37 peserta di antaranya kabupaten dan kota, badan usaha serta perbankan.

"Persiapan demi persiapan terus dimatangkan, termasuk ketersediaan bunga yang akan digunakan untuk kendaraan hias nanti. Event yang sebelumnya dihelat dua tahunan ini sekarang telah menjadi agenda tahunan," katanya.

Mantan staf ahli ini menambahkan, momentum TIFF akan dimanfaatkan sebaik mungkin bagi pemerintah kota untuk mempromosikan potensi-potensi wisata yang ada di kota ini.

Sebab kata dia, potensi-potensi wisata yang ada, tidak kalah uniknya bila dibandingkan dengan tempat lain sehingga memberi peluang menjadi salah satu destinasi pariwisata di provinsi ini.

"Intinya adalah promosi. Ketika promosi gencar dilakukan, maka terbuka peluang wisatawan domestik dan mancanegara berkunjung ke kota ini. Dampaknya sudah pasti akan dinikmati industri pariwisata," katanya.

Dia menambahkan, pemerintah kota akan meluncurkan festival bunga internasional ini di Bali pada akhir Juli sebagai bentuk promosi kegiatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Pengalaman ke Pasar Kreatif Jawa Barat, Tempat Nongkrong di Bandung

Jalan Jalan
Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Libur Panjang Waisak 2024, KAI Operasikan 20 Kereta Api Tambahan

Travel Update
Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Pasar Kreatif Jawa Barat: Daya Tarik, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Berkunjung ke Pantai Nangasule di Sikka, NTT, Ada Taman Baca Mini

Jalan Jalan
10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

10 Wisata Malam di Semarang, Ada yang 24 Jam

Jalan Jalan
Tanggapi Larangan 'Study Tour', Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Tanggapi Larangan "Study Tour", Menparekraf: Boleh asal Tersertifikasi

Travel Update
Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Ada Rencana Kenaikan Biaya Visa Schengen 12 Persen per 11 Juni

Travel Update
Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Kasus Covid-19 di Singapura Naik, Tidak ada Larangan Wisata ke Indonesia

Travel Update
Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Museum Kebangkitan Nasional, Saksi Bisu Semangat Pelajar STOVIA

Travel Update
World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

World Water Forum 2024 Diharapkan Dorong Percepatan Target Wisatawan 2024

Travel Update
Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Tebing di Bali Dikeruk untuk Bangun Hotel, Sandiaga: Dihentikan Sementara

Travel Update
Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Garuda Indonesia dan Singapore Airlines Kerja Sama untuk Program Frequent Flyer

Travel Update
5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

5 Alasan Pantai Sanglen di Gunungkidul Wajib Dikunjungi

Jalan Jalan
Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Pantai Lakey, Surga Wisata Terbengkalai di Kabupaten Dompu

Travel Update
Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Bali yang Pas untuk Pencinta Liburan Slow Travel

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com