Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Festival di Takabonerate dan Toraja Kembali Digelar

Kompas.com - 23/09/2011, 11:40 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.com - Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel) akan menggelar kembali dua agenda pariwisata tahunan Sulsel, yaitu "Takabonerate Island Expedition III"  dan "Lovely December Toraja" pada 19-21 November 2011.

Seperti penyelenggaraan tahun-tahun sebelumnya, Takabonerate Island Expedition akan diisi kegiatan lomba rutin seperti memancing internasional, menyelam, lomba foto di bawah air dan lomba renang antar pulau terbuka dengan jarak antara lima hingga enam kilometer.

"Anggaran yang disiapkan tahun ini kurang lebih Rp 2 miliar berasal dari APBN dan APBD Rp 600 juta," kata Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Provinsi Sulsel Syuaib Mallombassi di Makassar, Kamis (22/9/2011).

Peserta kemungkinan mencapai 1.000 orang jika menggunakan KRI Makassar seperti penyelenggaraan dua ekspedisi sebelumnya. Tapi ada juga kapal pesiar yang membawa wisatawan dari Bali dengan rute Bali-Lombok-Takabonerate, jelasnya.

"Penumpang yang ikut kurang lebih 70 orang. Perusahaan kapal pesiar milik Zaenal Thayeb yang menjual paketnya," jelasnya.

Sementara itu, penyelenggaraan Lovely December Toraja tahun ini dianggarkan melalui di antaranya untuk pembangunan salib besar dan sisanya pembenahan kawasan wisata seperti kawasan Rumah Adat Ketekesu, Pemakaman Londa dan lainnya.

"Kami sudah rapat dua kali dengan kabupaten untuk menyusun agenda kegiatannya, mulai bulan ini sudah ada kegiatan di sana," ujarnya.

Pihaknya selama ini juga selalu melakukan promosi kegiatan di luar provinsi dan luar negeri berbagai materi promosi. Hingga semester pertama 2011, katanya, jumlah wisatawan asing yang berkunjung ke Sulsel telah mencapai 47 ribu orang.

Sementara itu, Syuaib mengatakan para pengusaha perjalanan wisata dari berbagai negara akan datang untuk melihat potensi wisata alam di Indonesia. Mereka akan mengemasnya menjadi paket-paket perjalanan wisata.

Para pengusaha itu akan hadir dalam pertemuan "Eco Tourism Informal Forum" di Makassar, 5 Oktober 2011. Pihaknya akan menjamu sekitar 100 peserta yang berasal dari sembilan negara.

Syuaib menjelaskan bahwa forum tersebut merupakan pertemuan antara pengusaha perjalanan wisata, di antaranya berasal dari Amerika, China dan beberapa negara Eropa.

Sulsel akan memanfaatkan forum ini untuk memperkenalkan potensi kawasan wisata alam di tiga kabupaten yakni Maros dengan kawasan wisata Bantimurung dan Hutan Pendidikan Bengo-Bengo kemudian Kabupaten Sinjai dan Soppeng.

Para peserta forum tersebut akan berkeliling ke sejumlah kawasan wisata alam di tiga kabupaten tersebut selama empat hari. Syuaib menambahkan kegiatan ini sepenuhnya dibiayai oleh APBN dan dilaksanakan oleh penyelenggara acara profesional.    

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com