Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Riwayat Pala di "Pulau Surga"

Kompas.com - 17/10/2013, 15:21 WIB
Wisnubrata

Penulis

Sumber KOMPAS

Oleh: Gregorius Magnus Finesso & M Clara Wresti

RIWAYAT pala di benak masyarakat Kepulauan Banda, Maluku, adalah prosa panjang kejayaan sekaligus kegetiran sepenggal peradaban suku bangsa. Pala telah mengangkat nama Banda menjadi kota internasional strategis dalam percaturan perdagangan rempah-rempah. Namun, pala pula yang membawa petaka bagi orang Banda hingga tercerabut dari tanah kelahiran mereka.

Tubuh legam Sudin Ongen (47) mengilap disengat terik matahari suatu siang di bulan Juni. Tanpa memedulikan lalu lalang turis, penduduk Pulau Ai, Kecamatan Banda, Kabupaten Maluku Tengah, itu terus membolak-balik biji pala berwarna hitam yang sedang dijemur dan memisahkannya menjadi beberapa bagian. Ikut dijemur dengan biji pala adalah fuli atau kulit biji pala berwarna merah menyala.

”Ini beta (saya) pisah tiga, kualitas paling baik, sedang, dan paling jelek,” ujar laki-laki yang mewarisi sebidang kebun pala dari ayahnya sejak lima tahun terakhir itu.

Panen kali ini bukanlah panen raya. Dari 200 pohon miliknya, hanya mampu dihasilkan rata-rata 2 kilogram (kg) per pohon. Pada saat panen raya, hasilnya bisa 5 kg per pohon. Panen raya hanya sekali setahun, sedangkan panen biasa sebanyak dua kali setahun.

Namun, sebagaimana petani-petani komoditas lain, posisi tawar Sudin dan ribuan petani pala lain dalam rantai perdagangan sangat lemah. Harga ditentukan pasar, terutama kondisi ekonomi Eropa.

Biji pala kering kualitas terbaik di Pulau Ai pernah dihargai hingga Rp 150.000 per kg, tetapi saat ini hanya Rp 90.000 per kg. ”Masih lumayan karena harganya pernah lebih jatuh lagi,” kata Sudin yang menjual pala ke Banda Neira.

Panen kali ini Sudin mendapatkan sekitar Rp 36 juta. Hasil yang sangat cukup untuk menghidupi istri dan kedua anaknya. Dari hasil itu, ia mampu membiayai sekolah anak sulungnya yang tahun ini masuk perguruan tinggi di Ambon.

Diincar petualang Eropa

Hampir seluruh bagian buah pala (Myristica fragrans) dapat menghasilkan uang. Daging buah bisa dibuat manisan dan sirup. Fuli untuk bumbu masak atau diekstrak sarinya menjadi bahan baku kosmetik dan parfum. Harga fuli lebih tinggi dibandingkan harga biji pala. Harga 1 kg fuli yang dihasilkan dari 6 kg biji pala Rp 120.000.

Bagian biji adalah yang paling banyak dimanfaatkan. Biji pala dihaluskan menjadi beragam bumbu masak, parfum, kosmetik, minyak atsiri yang harganya mencapai Rp 1 juta per kg, hingga bahan pengawet.

Kegunaan pala yang beragam itu membuat pala menjadi incaran pedagang Eropa sejak abad ke-15. Dalam buku Mutiara dari Timur (1996) yang ditulis Burhan Bungin disebutkan, rempah-rempah, termasuk pala dari pulau yang dijuluki ”Surga dari Timur” itu, merupakan primadona ekonomi di negara-negara Atlantik Utara.

Rempah-rempah Maluku dikenal sejak zaman Romawi, dibawa pedagang China yang melayari Kepulauan Maluku hingga daratan China. Rempah-rempah juga dibawa pedagang India melintasi Asia Tengah-Asia Barat hingga Beirut, Lebanon.

Dari sana, rempah-rempah disebar pedagang Arab di seputar Mediterania. Pusat perdagangan bagi Eropa berpusat di Venezia dan Genoa, Italia. Berbagai catatan perjalanan para petualang Eropa menyebutkan, nilai segenggam biji pala saat itu setara dengan segenggam emas.

Akhirnya, saat Kesultanan Wangsa Utsmaniyah menguasai Konstantinopel (Istanbul), bangsa-bangsa Eropa pun mencari jalan menuju Maluku. Dengan jalur lintas niaga laut hasil rintisan para pelaut Arab yang mahir ilmu falak, musafir Portugis, Spanyol, Belanda, dan Inggris berhasil mendarat di Kepulauan Maluku.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com