Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Replika Sepeda Kayu Tahun 1839 Hadir di Magelang Tempo Doeloe

Kompas.com - 16/05/2015, 14:32 WIB
MAGELANG, KOMPAS.com - Pameran Magelang Tempo Doeloe (MTD) yang digelar di alun-alun Kota Magelang, memberikan warna tersendiri bagi masyarakat untuk melihat sejarah. Apalagi, dalam pameran itu ditampilkan sejumlah benda antik, mulai dari sepeda kayu buatan tahun 1839 dan mobil klasik yang pernah dipakai Presiden Soekarno.

Puluhann sepeda tua tampak berjejeran di tengah-tengah alun-alun Kota Magelang. Sepeda tersebut kebanyakan klasik dan sudah berumur tua. Sementara itu, begitu memasuki stan Komunitas Kota Toea Magelang, sebuah sepeda cukup unik menarik perhatian.

Sebuah sepeda terbuat dari kayu berwarna kecoklatan itu menarik perhatian pengunjung. Sepeda tersebut nampak cukup tua dan unik, karena hampir sebagian besar bahannya terbuat dari kayu. Uniknya, sistem kayuhnya juga cukup kuno.

Sepeda tersebut merupakan replika sepeda kayu buatan Skotlandia. Dari katalog sepeda tersebut disebutkan nama sepeda tersebut Old Dragon dengan tahun pembuatan sekitar 1839. Sangat antik dan klasik bagi ukuran sebuah sepeda kayuh.

Namun, siapa bakal menyangka, jika sepeda kayu antik ini awalnya ditemukan saat hendak dijadikan kayu bakar. Sang pemilik sepeda, Bagus Priyana menjelaskan, pada awalnya sepeda yang hampir 80 persen terbuat dari kayu jati itu didapat secara tidak sengaja. Karena, dia mendapatkan salah satu rangka sepeda dari kayu bakar.

"Sekitar tiga tahun lalu, ibu saya diberi setumpuk kayu bakar untuk keperluan memasak di dapur oleh tetangga. Setelah dipilah-pilah, ternyata salah satunya merupakan rangka sepeda,” ujar Bagus saat ditemui Tribun Jogja, Jumat (15/5/2015).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com