Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Segarnya Es Pala di Bogor, Usaha Kaki Lima Sejak 1943

Kompas.com - 30/10/2015, 12:38 WIB
KOMPAS.com - Cuaca panas, paling cocok minum yang segar-segar, misalnya es pala. Es pala yang berada di Gang Aut, Jalan Suryakencana, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor ini, wajib dicicipi saat tenggorokan Anda rasa mulai kering.

Serutan buah pala yang rasanya asam, disajikan dengan air gula dan es batu ini menambah kenikmatan siang Anda. Lapak sederhana yang bertahan sejak tahun 1943 ini, sudah melewati tiga generasi.

"Dulu itu awalnya dari kakek saya, kemudian bapak saya, baru sekarang ini ke saya. Sudah sekitar 72 tahun, dari zamannya masih bemo," kata Aisyah, penjual es pala kepada TribunnewsBogor.com.

es pala
Kedai ini selalu ramai didatangi pembeli pada siang hari. (Tribunnewsbogor/Vivi Febrianti)
Dulu, kata dia, ayahnya memiliki tiga cabang Es Pala di Bogor. Namun kemudian gulung tikar dan akhirnya hanya bertahan satu lapak di Gang Aut.

"Dulu saya jualan di Tanah Abang Jakarta, tapi setelah Bapak saya meninggal, saya pindah ke sini gantikan Bapak," ujarnya.

Selain es pala, Aisyah juga menyediakan minuman lainnya seperti es jeruk, es mangga, dan es kelapa. "Kalau mangga kan musiman, kalau sudah nggak musim biasanya diganti dengan buah kemang," jelasnya.

es pala

Es Pala Bu Aisyah, bisa disajikan dengan kombinasi, seperti es pala campur mangga, es pala campur kelapa, dan es pala campur sirsak.

"Di sini paling banyak biasanya es pala campur kelapa dan es pala campur mangga," ujarnya.

Satu gelas Es Pala, harga yang ditawarkan cukup murah, yakni Rp 5.000 saja. Untuk mencapai Es Pala Bu Aisyah, bisa melewati Jalan Suryakencana, kemudian belok kanan di simpang Gang Aut. Dari Gang Aut, masuk sedikit ke dalam sekitar tujuh meter, dan lokasinya berada di samping kiri jalan. (TribunnewsBogor.com, Vivi Febrianti)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com