Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sarapan Ketan Serundeng dan Kopi Tubruk di Koffie Warung Tinggi

Kompas.com - 12/04/2016, 09:06 WIB
Kontributor Travel, Fira Abdurachman

Penulis

KOMPAS.com - Nasi goreng, nasi uduk, dan bubur ayam. Rasanya makanan ini tak asing bagi kebanyakan orang Indonesia. Bahkan saat perut kosong di pagi hari. Tambah lagi yang tak boleh ketinggalan yaitu kopi tubruk. 
 
Oleh karena itu Warung Tinggi Koffie yang baru buka di mal Senayan City, Jakarta, menyediakan menu khusus sarapan.
 
"Sarapan ala Indonesia. Rasanya Indonesia banget lah. Kita memang biasa sarapan makanan berat kan. Nasi," kata Shara Moza, humas Koffie Warung Tinggi, kepada KompasTravel, beberapa waktu yang lalu. 
 
Menu khusus sarapan ini tersedia mulai jam 8 pagi sampai jam 11 siang setiap hari. Menunya adalah nasi goreng, nasi uduk, dan bubur ayam. Porsi makanan berat ini disajikan tidak terlalu besar seperti ala carte atau pesanan reguler. Untuk sarapan sajiannya lebih sederhana dan kecil.
 
Ada juga roti bakar dan ketan serundeng. Tambah lagi bermacam gorengan seperti tahu isi, tempe goreng, dan bakwan udang. 
 
KOMPAS.COM/FIRA ABDURACHMAN Ketan serundeng atau roti bakar sebagai teman kopi di pagi hari di Koffie Warung Tinggi
KompasTravel
merekomendasikan ketan serundeng. Karakternya manis legit. Ada sensasi garing saat mengigit taburan kelapa parut yang aromanya khas. Apalagi sambil menyeruput kopi tubruk di pagi hari. 
 
Kopi tubruk Koffie Warung Tinggi memang tak diragukan lagi cita rasanya. Karakternya lembut namun kepekatan dan rasa pahit asam khas kopinya sangat berkesan di lidah. 
 
Bila ingin lebih manis dan ringan, kopi peranakan adalah pilihan yang tepat. Kopi tubruknya dicampur susu, khas sajian kopi zaman dulu. Ada alasan sendiri mengapa Koffie Warung Tinggi menyediakan menu sarapan di Senayan City.
 
"Senayan City kan strategis. Itu kelebihan outlet kita yang ini, aksesnya gampang dan tidak harus menunggu operasional mal buka. Kita sudah bisa buka mulai jam 8," kata Moza. 
 
Harga menu sarapan juga lebih murah dibanding menu reguler. Rata-rata harganya antara Rp 7.000 sampai Rp 28.000. 
 
Seruput kopi tubruk ditemani ketan serundeng. Bak teman yang baik. Kehangatannya akan menyemangati hari d itengah kepadatan ibu kota. ‎
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Taman Safari Prigen 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Tips
3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

3 Promo BCA Australia Travel Fair 2024, Ada Cashback hingga Rp 2 Juta

Travel Update
4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

4 Promo Tiket Pesawat dan Tur BCA Australia Travel Fair, Rp 7 Juta ke Perth PP

Travel Update
Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Hari Ini, BCA Australia Travel Fair 2024 Digelar di Gandaria City

Travel Update
10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

10 Tips Wisata Saat Cuaca Panas, Pakai Tabir Surya dan Bawa Topi

Travel Tips
5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

5 Wisata di Palangka Raya, Ada Wisata Petik Buah

Jalan Jalan
5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

5 Tips ke Museum iMuseum IMERI FKUI di Jakarta, Reservasi Dulu

Travel Tips
Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Cara Menuju ke Bukit Tangkiling Kalimantan Tengah

Jalan Jalan
Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Bukit Tangkiling Palangka Raya untuk Pencinta Alam dan Petualangan

Jalan Jalan
Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Rute Menuju ke Jungwok Blue Ocean Gunungkidul, Yogyakarta

Jalan Jalan
Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Segara Kerthi Diperkenalkan ke Delegasi World Water Forum di Bali, Apa Itu?

Travel Update
Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Sederet Aktivitas Seru di Jungwok Blue Ocean, Tak Hanya Bisa Foto

Jalan Jalan
Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Kering sejak Maret 2024, Waduk Rajui Jadi Spot Instagramable di Aceh

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com