Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Nyam... Ini Pizza ala Kanada, Bisa Dicoba di Bogor!

Kompas.com - 03/07/2016, 18:27 WIB
M Latief

Penulis

KOMPAS.com - Urusan makan pizza memang tak jauh dari citarasa Italia. Tapi, pernah mencoba pizza ala Kanada, khususnya di Jabodetabek? Apa unik dan enaknya?

Di salah satu sudut Kota Bogor, tepatnya di Ruko Windel Rio, Semplak, ada Gin Pizza namanya. Di sinilah orang bisa mencicipi pizza dengan citarasa Kanada.

Menu andalannya adalah Submarine, yaitu roti panjang dengan topping pizza menjadi salah satu keunggulannya. Roti sepanjang 30 cm ini ditaburi saus garlic yang gurih. Plus, taburan keju terbaik yang lezat dan harum.

Ada juga menu lainnya yang menarik dicoba. Beberapa varian rasanya mulai tuna, vegetarian pizza sampai Tropicana, yaitu pizza rasa buah. Total ada 16 varian pizza yang ditawarkan gerai pizza ini dengan harga mulai Rp 30.000 sampai dengan Rp 120.000 per loyang.

"Kami sengaja membuka restaurant ini menjelang lebaran. Ini momentum tepat memperkenalkan varian pizza sehat kami," kata Gian Singh Sekhon, pemilik Gian Pizza, kepada Kompas.com, Minggu (3/7/2016).

Sekhon mengaku berani mengklaim sebagai pizza sehat, karena proses pembuatannya berbeda. Menurut dia, hal itu untuk mengikuti kebutuhan penyuka kuliner yang belakangan makin menyadari gaya hidup sehat kendati harus makan makanan cepat saji.

"Pizza ini dimasak tidak menggunakan minyak sama sekali," ujarnya.

Selain itu, keju yang dipakai Gian Pizza pun menggunakan keju dan saus racikan berbumbu khusus dan khas dari Kanada. Untuk itu, Sekhon pun berani menjamin selain pizza, menu lainnya seperti pasta dan lasagna punya ciri khas tersendiri dalam rasa. 

Adapun Gian Pizza di Semplak ini merupakan gerai ke-15 di Jabodetabek. Menurut pria yang menggunakan namanya sebagai produk jualannya tersebut, pizza tetap bisa menjadi alternatif makanan cepat saji di saat libur lebaran yang super sibuk saat ini.

Berani?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com