Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/10/2016, 05:20 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com - Bingung mencari destinasi wisata di Bali? Setidaknya area Sanur di Kota Denpasar bisa menjadi pilihan untuk berlibur.

Sebagai gambaran, Denpasar merupakan kota wisata budaya yang juga berstatus pusat pemerintahan, perekonomian, pendidikan, informasi, termasuk juga sebagai pusat kajian sejarah, seni, dan budaya. Ada beberapa kegiatan yang bisa dilakukan selama di Sanur mulai dari mengunjungi museum, nongkrong minum kopi, menikmati es krim hingga mengunjungi pantai.

KompasTravel sempat mengunjungi beberapa obyek wisata di Sanur saat Media Fam Trip Artotel Sanur - Bali akhir pekan lalu. Berikut rekomendasi kegiatan saat berwisata di Sanur.

1. Nongkrong di Kopi Kultur

Jika ingin menghabiskan waktu siang atau sore sambil bercengkerama bersama teman, nongkrong di Kopi Kultur Rumah Sanur bisa jadi pilihan. Di sana menyediakan beragam kopi-kopi nusantara juga minuman seperti cappucino, expresso, mochacino, dan lainnya.

Harga minuman di Kopi Kultur dijual mulai dari harga Rp 25.000. Kopi Kultur beralamat di Danau Poso nomor 51 A, Sanur, Denpasar, Bali.

KOMPAS.com / WAHYU ADITYO PRODJO Beragam varian rasa gelato yang ditawarkan oleh Massimo Bali. Gelato Massimo Bali juga berada di sekitar pusat area wisata Sanur tepatnya di Jalan Danau Tamblingan nomor 228.

2. Menikmati Gelato Massimo Bali

Saat panas matahari di Sanur memanaskan suasana, menikmati dinginnya gelato bisa mendinginkan suasana. Gelato Massimo Bali juga berada di sekitar pusat area wisata Sanur tepatnya di Jalan Danau Tamblingan nomor 228.

Gelato yang ditawarkan memiliki berbagai varian rasa mulai dari green tea, coklat, vanila, kiwi, pisang, dan rasa-rasa lain. Untuk seporsi gelato dihargai Rp 20.000 untuk dua rasa.

3. Melihat Prasasti Blanjong

Tak jauh dari Kopi Kultur, ada peninggalan arkeologi terkait sejarah Pulau Bali yakni Prasasti Blanjong. Prasasti itu disimpan di Pura Blanjong yang berlokasi di Jalan Danau Poso, Sanur.

Dikutip dari website Kota Denpasar, prasasti ini terbuat dari batu padas, berbentuk tiang batu atau pilar dengan ukuran tinggi 1,77 meter, garis tengah 0,62 meter. Pada bagian atas berntuk bunga teratai (lotus).

Prasasti ini memakai dua bahasa dan dua huruf sehingga disebut prasasti bilingual yaitu di sisi barat laut terdapat enam baris tulisan dengan huruf Pranegari dan menggunakan bahasa Bali Kuno (Kawi) dan di sisi tenggara terdapat tiga belas baris tulisan dengan huruf Bali Kuno dan memakai bahasa Sansekerta. Namun, pengunjung harus ditemani oleh juru kunci untuk dapat melihat prasasti ini.

KOMPAS.com / WAHYU ADITYO PRODJO Wisatawan mancanegara tengah memandangi koleksi-koleksi Museum Le Mayeur, Sanur, Denpasar, Bali, Sabtu (15/10/2016). Museum ini adalah rumah dari pasangan pelukis Adrien Jean Le Mayeur asal Brussels, Belgia, yang tiba di Bali pada tahun 1932, dan menikahi modelnya, Ni Pollok, seorang penari legong terkenal.
4. Ke Museum Le Mayeur

Di pinggir garis Pantai Sanur, terselip obyek wisata museum yang menarik untuk dikunjungi. Adalah Museum Le Mayeur yang menyimpan lukisan-lukisan, foto-foto serta perabotan rumah yang bersejarah.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Museum Batik Indonesia: Lokasi, Jam Buka, dan Harga Tiket Masuk 2024

Hotel Story
3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

3 Destinasi Wisata Unggulan Arab Saudi, Kunjungi Museum Bersejarah

Travel Tips
Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Mengenal Subak Jatiluwih yang Akan Dikunjungi Delegasi World Water Forum 

Jalan Jalan
Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Area Baduy Dalam Buka Lagi untuk Wisatawan Setalah Perayaan Kawalu 

Travel Update
5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

5 Wisata di Bandung Barat, Ada Danau hingga Bukit

Jalan Jalan
Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Aktivitas Bandara Sam Ratulangi Kembali Normal Usai Erupsi Gunung Ruang 

Travel Update
5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

5 Cara Motret Sunset dengan Menggunakan HP

Travel Tips
Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com