Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada Zombie Menari di Bandara Ngurah Rai Bali

Kompas.com - 30/10/2016, 14:14 WIB
Kontributor Denpasar, Sri Lestari

Penulis

DENPASAR, KOMPAS.com - Suasana meriah tampak di sekitar terminal Bandara I Gusti Ngurah dalam rangka Halloween dengan mengangkat tema Scarecrow Villagers. General Manager Bandara I Gusti Ngurah Rai Bali, Yanus Suprayogi menyampaikan bahwa dengan nuansa Halloween ini diharapkan wisatawan yang bertujuan untuk liburan akan merasa senang.

"Karakteristik penumpang di Bandara Ngurah Rai kan wisatawan, kebanyakan mereka datang ke Bali untuk berlibur. Kami ingin menambah kesan liburan itu dengan menghadirkan perayaan Halloween di bandara," kata Yanus Suprayogi, saat ditemui di Bandara Ngurah Rai, Badung, Bali, Minggu (30/10/2016).

Yanus menambahkan bahwa tema perayaan Halloween di Bandara memang secara rutin dilakukan sejak 2013 lalu. Hal ini dilakukan untuk memberikan kesan menyenangkan saat penumpang berada di bandara.

KOMPAS.com/SRI LESTARI Perayaan Halloween di Bandara Ngurah Rai
"Tujuan utamanya cuma satu, kami ingin memberikan pengalaman berkesan kepada penumpang. Penumpang jadi senang, ceria dan tidak lagi bosan menunggu panggilan boarding, itu tambahan bonusnya," ungkap Yanus.

Rangkaian acara Halloween sejak tanggal 29-30 Oktober 2016 antara lain flashmob atau menari bersama para zombie, bermain Dart Voodoo, Buzz Wira dan Eating Eyes.

"Saya senang jadi penari zombie. Banyak yan suka, banyak yang minta foto bareng. Ini baru pertama kali saya jadi penari zombie di acara Halloween di bandara. Senang sekali, banyak turis yang senang juga," kata Nadia, penari Zombie.

"Bagus, bagus senang sekali. Anak saya juga menari. Kami suka," kata David, wisatawan asing asal Australia.

Halloween yang dinilai sebagai budaya barat ini memang disuguhkan terutama untuk wisatawan asing. Namun pihak bandara mengkolaborasi suasana Halloween dengan nuansa khas Bali seperti dipasang beberapa Penjor dan ornamen-ornamen Bali lainnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Harga Tiket Masuk Balong Geulis Cibugel Sumedang

Jalan Jalan
Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Tips Menuju ke Balong Geulis, Disuguhi Pemandangan Indah

Travel Update
Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Serunya Wisata Kolam Renang di Balong Geulis Sumedang

Jalan Jalan
Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com