Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perdana, Pati Akan Punya Hotel Bintang 4

Kompas.com - 30/04/2018, 13:24 WIB
Kontributor Semarang, Nazar Nurdin,
Sri Anindiati Nursastri

Tim Redaksi

SEMARANG, KOMPAS.com – Sebuah hotel berbintang 4 untuk pertama kalinya mulai dibangun di Kabupaten Pati, Jawa Tengah.

Hotel berbintang itu diklaim yang pertama di wilayah Pantai Utara Pati.

Hotel yang bernama Grand Sani itu dibangun diatas lahan seluas 1 hektar di wilayah Margorejo, Pati.

Hotel itu berada satu kompleks dengan pembangunan wahana permainan air yang diklaim terbesar di Jawa Tengah, Panjawi-Pati Adventure Park.

Baca juga : Sego Jagung dan Bothok Yuyu, Kuliner Ndeso dari Pati

Manager kontruksi PT Pertama Inti Cendana, Edi Julianto, menjelaskan hotel yang mulai dibangun ini direncanakan sebanyak 120 kamar. Ada tiga tipe kamar yang disediakan, yaitu deluxe, junior dan executive.

Kamar ini juga dilengkapi dengan 1 kamar Presidential Suite.

“Jadi kami merombak restoran Sendang Sani ini jadi Hotel Grand Sani. Di lantai paling atas juga ada swim pool, lalu water park ada di belakang hotel,” ujar Edi di Semarang, Minggu (29/4/2018).

Baca juga : Segarnya Soto Kemiri Khas Pati

Edi mengatakan pembangunan hotel tersebut mulai dibangun sejak Kamis (26/4/2018) kemarin, dengan durasi pekerjaan antara 18-24 bulan. Hotel dibangun setelah mengantongi perizinan dari instansi terkait.

Selain hotel, pengelola juga membangun sebuah ruang pertemuan besar yang mampu menampung sekitar 2.000 orang.

Sementara ruang pertemuan kecil disediakan sebanyak 5 ruang dengan daya tampung hingga 70 orang.

Untuk proyek ini, perusahaan menginvestasikan modal hingga Rp 240 miliar. Dengan rincian Rp 110 miliar untuk water park, sementara sisanya untuk bangunan hotel dan bangunan penunjang. 

Baca juga : Nasi Gandul, Kuliner Khas Pati yang Digandrungi Indra Safri...

Edi meyakini, hotel ini akan disinggahi setidaknya oleh mereka yang sedang melintasi jalur Pantura Jawa yang membutuhkan tempat rehat. Hotel bintang ini disediakan untuk menunjang kegiatan pariwisata.

Rata-rata di Pati, sambung Edi, tingkat keterisian pengunjung hotel diatas 50 persen. Oleh karena itu, hotel bisnis dinilai masih menjanjikan.

“Bisnis hotel masih menjanjikan. 3 hari terlahir ini, Pati full kekurangan kamar. Rata-rata harian itu 60-75 persen okupansinya,” tambahnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Australia Kenalkan Destinasi Wisata Selain Sydney dan Melbourne

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com