Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Waktu Terbaik Lihat Hiu Paus di Gorontalo, Datang Pertengahan Tahun

Kompas.com - 26/02/2023, 14:02 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Jika biasanya wisatawan hanya bisa melihat ikan hiu paus berenang di lautan dari kejauhan, maka di Gorontalo wisatawan bisa melihat hiu paus dari dekat.

Tak hanya sekadar melihat, wisatawan bisa berenang bersama hiu paus, bahkan  bisa pula menyentuhnya.

"Kita bisa berenang di tengah hiu paus, tidak apa-apa. Dia enggak makan (orang yang berenang di sana), tidak menyerang, dan tidak berbahaya," kata Penjabat (Pj) Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer saat program Nusaraya di gedung Kompas Gramedia, Jumat (24/2/2023).

Baca juga:

Lebih lanjut dikatakan bahwa wisatawan dapat menemukan hiu paus sekitar 25 hingga 30 meter dari bibir pantai. Bahkan untuk jenis anak hiu paus, bisa ditemukan kurang lebih hanya tujuh meter dari bibir pantai.

"Kalau kita di atas perahu, kita bisa memberi makan hiu paus berupa udang, sembari dipegang (badan hiu paus) juga tidak masalah," katanya.

Tempat lihat hiu paus di Gorontalo

Dikutip dari laman resmi Pemerintah Provinsi Gorontalo, Deputi Bidang Pengembangan Destinasi II, Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wawan Gunawan mengatakan bahwa ada tiga tempat melihat hiu paus di Indonesia.

Baca juga:

Tiga tempat tersebut yaitu di Berau (Kalimantan), teluk Cendrawasih (Papua), serta di Gorontalo. Menurutnya, dari tiga lokasi tersebut, melihat hiu paus yang terbaik ialah di Gorontalo. 

Portet penyelam yang berenang dekat dengan hiu paus di gorontalo.Dok.Shutterstock/Arief Adhari Portet penyelam yang berenang dekat dengan hiu paus di gorontalo.

Didukung dengan air laut yang jernih, wisatawan bahkan bisa melihat dengan jelas saat hiu paus berenang  dan muncul ke permukaan laut.

Waktu terbaik melihat hiu paus di Gorontalo

Khusus wisatawan yang ingin datang untuk melihat atau bahkan berenang dengan hiu paus di Gorontalo, Hamka menyarankan waktu terbaik untuk berkunjung ke Gorontalo yaitu sekitar bulan Mei dan Juni.

Baca juga:

Pada bulan-bulan itu, kawanan hiu paus lebih sering menampakkan diri, sehingga bisa disaksikan oleh wisatawan.

Potret hiu paus muncul ke permukaan laut dan aman saat disentuh.Shutterstock Potret hiu paus muncul ke permukaan laut dan aman saat disentuh.

Salah satu lokasi yang bisa didatangi untuk melihat hiu paus di Gorontalo yaitu di kawasan Botubarani, Bone Bolango.

Jaraknya sekitar 12 kilometer dari pusat Kota Gorontalo dengan waktu tempuh sekitar 30 menit naik kendaraan bermotor.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com