Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemerintah Italia Buru Turis yang Ukir Nama Diri dan Pacar di Dinding Colosseum

Kompas.com - 29/06/2023, 16:46 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

Sumber AP

KOMPAS.com -  Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Italia tengah memburu seorang turis yang terekam kamera sedang mengukir nama dirinya dan pacar di dinding Colosseum di Roma, yang dianggap sebagai tindakan kriminal berdenda besar.

Ukiran bertuliskan "Ivan+Haley 23" muncul di Colosseum di tengah keluhan warga Roma tentang kota mereka yang dibanjiri turis dan secara angka mencetak angka rekor untuk musim ini.

Data federasi pariwisata Italia, Federturismo, yang didukung oleh biro statistik ISTAT menemukan bahwa angka pengunjung ke Italia akan mencetak rekor pada 2023, melebihi angka sebelum pandemi yang mencapai titik tertinggi pada 2019.

Baca juga:

Adapun kejadian turis mengukir nama di Colosseum tersebut direkam oleh seorang turis asal California, Ryan Lutz yang mengunggah videonya melalui YouTube dan Reddit.

Dikutip dari AP, video tersebut sudah ditonton lebih dari 1.500 kali di media sosial dan ditulis oleh sejumlah media Italia.

Kepada AP, Lutz mengaku kaget seseorang bisa merusak monumen bersejarah itu.

"Dan seperti yang Anda lihat di video, saya mendekatinya dan dengan kaget bertanya, 'Apa Anda serius (merusak dinding Colosseum)? Apa Anda benar-benar serius?" Dan dia hanya tersenyum kepada saya," kata Lutz kepada AP, seperti dikutip Kompas.com, Kamis (29/6/2023).

Menteri Pariwisata Daniela Santanche berharap akan ada sanksi untuk turis tersebut agar yang bersangkutan memahami betapa seriusnya tindakan tersebut.

Baca juga:

Ia mengimbau semua turis yang mengunjungi Italia bisa menghormati budaya dan sejarah setempat.

"Kami tidak bisa membiarkan mereka yang mengunjungi negara kami merasa bebas untuk berperilaku seperti ini," ujar Daniela, seperti dikutip dari AP, Kamis.

Sementara itu, Menteri Kebudayaan Gennaro Sangiuliano menyebut perilaku turis tersebut adalah tindakan tidak bermartabat dan tidak sopan. Ia berharap pelakunya ditemukan dan dihukum sesuai hukum yang berlaku.

Ancaman denda uang dan kurungan penjara

Berdasarkan laporan kantor berita Italia, ANSA, insiden tersebut adalah peristiwa keempat kalinya selama 2023.

Menurut hukum yang berlaku, siapapun yang bertanggung jawab atas kejadian seperti ini bisa dijatuhi denda sebesar 15.000 dollar US (sekitar Rp 225 juta) dan hukuman penjara hingga lima tahun.

Pada 2014, seorang turis asal Rusia didenda 20.000 euro (sekitar Rp 327 juta) dan hukuman penjara selama empat tahun yang ditangguhkan karena mengukir huruf 'K' besar di dinding Colosseum.

Baca juga: Jangan Seenaknya Selfie di Kota di Italia Ini, Bisa Denda Rp 4 Juta

Tahun berikutnya, dua turis asal Amerika didakwa melakukan perusakan berat setelah mengukir nama mereka di berusia lebih dari 2.000 tahun tersebut.

@kompastravel Kapan lagi ketemu Titan Kolosal! Gede banget.. Segitu baru kepalanya. Ga kebayang kalau dibikin sampai sebadan-badanya… Yang tergila-gila sama Attack on Titan, buruan deh ke AKR Tower. Soalnya ada Attack on Titan The Final Exhibition. Tungguin ya full review-nya. Nanti aku kasih tahu, harga tiket, jam buka, sampai koleksi official merch-nya. #attackontitan #attackontitanfinalexhibtion #titankolosal #exhibitionjakarta ? Hoist the Colours
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com