Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Bangunan Tua di Indonesia yang Disulap Jadi Tempat Nongkrong Hits

Kompas.com - 22/03/2024, 07:14 WIB
Zeta Zahid Yassa,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Beberapa bangunan tua di Indonesia direvitalisasi, sekaligus disulap menjadi kafe dan tempat nongkrong unik. 

Dikutip dari keterangan resmi Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf), Rabu (20/3/2024), hal tersebut bisa jadi bukti bahwa upaya pelestarian bangunan bersejarah dapat diwujudkan dengan cara yang kreatif.

Baca juga: 5 Cafe di Kawasan Kota Tua untuk Buka Puasa Setelah Ngabuburit

Dengan memanfaatkan arsitektur dan nuansa klasik dari bangunan-bangunan tersebut, para pelaku usaha kafe telah menciptakan tempat nongkrong unik bagi para pengunjung. Di mana saja lokasinya?

Bangunan tua di Indonesia yang jadi tempat nongkrong hits

1. M Bloc Space

Spot foto di bawah tulisan M Bloc Space yang menyala di malam hari. KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Spot foto di bawah tulisan M Bloc Space yang menyala di malam hari.

Sejak tahun 1980-an, wilayah Blok M di Jakarta Selatan telah menjadi pusat berkumpulnya anak muda, bahkan hingga saat ini. 

Di wilayah tersebut ada M Bloc Space, bangunan tua yang berubah menjadi tempat nongkrong kekinian.

Dilaporkan oleh Kompas.com, Senin (20/1/2020), M Bloc Space dulunya perumahan dinas untuk pegawai Perusahaan Umum Percetakan Uang Republik Indonesia (Perum Peruri) yang terbengkalai.

Perumahan tersebut berada di puncak kejayaannya dan tetap digunakan, bahkan setelah kemerdekaan. Namun, seiring berjalannya waktu, terbengkalailah perumahan tersebut hingga tahun 2005. 

Dengan pembangunan mal dan MRT, perumahan tersebut terlihat usang dan terlupakan. 

Perumahan tersebut lantas diubah menjadi creative hub berkat kerja sama antara Perum Peruri dan PT Ruang Riang Milenial, dilansir dari Tribunnewswiki. Namanya pun menjadi M Bloc Space.

Beragam aktivitas bisa dilakukan di tempat ini, mulai dari bersantai, menghadiri sejumlah pameran, dan mencoba mencetak sablon.

Baca juga:

2. Pos Bloc Jakarta

Jakarta, Indonesia. December 28, 2023. Pos Bloc is a tourist attraction which is located in Pasar Baru. This place is located in a building that used to be the Jakarta Philatelic Building.johan kusuma Jakarta, Indonesia. December 28, 2023. Pos Bloc is a tourist attraction which is located in Pasar Baru. This place is located in a building that used to be the Jakarta Philatelic Building.

Selain di M Bloc Space, tempat berkegiatan anak muda Jakarta lainnya ada di Pos Bloc Jakarta. 

Terletak di Jalan Pos Nomor 2, Pasar Baru, Jakarta Pusat, bangunan ini sebelumnya merupakan kantor pos yang saat ini dikenal sebagai Gedung Filateli Jakarta. 

Setelah direvitalisasi pada tahun 2021, Pos Bloc Jakarta tetap mempertahankan struktur bangunan tua bergaya art deco yang dirancang oleh arsitek Belanda, Van Hoytema. 

Karakteristik bangunan Belanda semakin terlihat dengan atap setengah lingkaran dan kaca patri tua. Interior bangunan mengusung konsep art and craft, dengan lantai marmer gelap dan dinding putih.

Bahkan, terdapat kotak surat peninggalan zaman Belanda yang disebut brievenbus.

Sebagai pusat kolaborasi industri kreatif, Pos Bloc Jakarta dilengkapi sejumlah fasilitas, seperti culture hall, creative space, kafe, dan toko barang antik.

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com