Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menikmati Senja Bersama Banana Trans...

Kompas.com - 07/11/2014, 14:28 WIB
SEMARANG, KOMPAS.com - Jika ingin menikmati olahan berbahan pisang yang berbeda, Hotel Patra Jasa Semarang memiliki menu spesial. Mereka menamakannya Banana Trans.

Chef Pastri and Bakery Patra Jasa, Triyono mengatakan, ide dasarnya adalah puff pastry yang memiliki isian pisang. Beda, karena biasanya puff pastry diisi apel yang krenyes-krenyes setelah digoreng sebentar dengan tambahan beberapa bahan.

"Kami mencoba beberapa isian puff pastry. Termasuk di antaranya pisang. Setelah trial and error, ternyata yang paling cocok ya pisang. Jadilah menu spesial ini sampai sekarang diisi pisang," cerita Chef Triyono kepada Tribun Jateng, di Semarang, Jumat (7/11/2014).

Pisang yang dipilih adalah jenis pisang tanduk. Bukan saja karena ukurannya yang panjang seperti tanduk. Jenis ini memiliki kelebihan pada dagingnya yang tidak banyak berair, terasa manis sekaligus agak asam dan beraroma khas.

Rasa manis sedikit asam sangat pas karena sebelum dijadikan isian puff pastry pisang tanduk di-saute bersama beberapa bahan seperti gula, kismis dan kayu manis hingga mengeluarkan jus dan berwarna coklat.

Selanjutnya pisang ditata memanjang di atas puff pastry ukuran panjang 30 cm dan lebar 10 cm. Kadang pada saat tersebut dilakukan variasi sebagai misal penambahan potongan keju. Kemudian ditutup lagi menggunakan puff pastry ukuran panjang sama tapi lebih lebar hingga 14 cm karena nantinya melengkung.

Bahan yang telah siap kemudian dioven selama 30 menit menggunakan suhu 170 derajat celcius. Puff pastry akan berubah coklat keemasan dan lapisan-lapisan rotinya menjadi renyah. "Untuk topping kami menggunakan coklat dan coklat putih," imbuh Chef Triyono.

Karena tekstur puff pastry yang renyah, mengiris Banana Trans harus hati-hati menggunakan pisau yang tajam. Wangi pisang dan aneka bumbu tambahan berpadu gurihnya puff pastry adalah pasangan yang sempurna.

Menu ini sangat pas dinikmati di kala senja. Sambil melemaskan otot setelah seharian bekerja, bersama secangkir teh atau kopi panas yang mengepulkan asap tipis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Bagaimana Cara agar Tetap Dingin Selama Heatwave

Travel Tips
Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Gedung Pakuan di Bandung: Lokasi, Jam Buka, dan Tiket Masuk

Travel Update
Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri yang Berlatar Perbukitan

Jalan Jalan
7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

7 Tips Berkemah di Pantai agar Tidak Kepanasan, Jangan Pakai Tenda di Gunung

Travel Tips
Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Berlibur ke Bangkok, Pilih Musim Terbaik untuk Perjalanan Anda

Travel Tips
Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Cuaca Panas Ekstrem, Thailand Siapkan Wisata Pagi dan Malam

Travel Update
Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Pantai Kembar Terpadu di Kebumen, Tempat Wisata Edukasi Konservasi Penyu Tanpa Biaya Masuk

Travel Update
Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Travel Update
Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Cara ke Museum Batik Indonesia Naik Transjakarta dan LRT

Travel Tips
Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat 'Long Weekend'

Layanan Shower and Locker Dekat Malioboro, Personelnya Bakal Ditambah Saat "Long Weekend"

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com