Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sektor Pariwisata di Labuan Bajo Dikuasai Pihak Asing

Kompas.com - 27/11/2014, 14:09 WIB
WAKATOBI, KOMPAS.com - Sejumlah bangunan dan sarana pariwisata di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, saat ini banyak yang dikuasai oleh pihak asing.

"Homestay, restoran, rental diving di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat banyak dimiliki asing," kata Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Manggarai Barat, Aleksius Saryono, saat ditemui di Wakatobi, Sulawesi Tenggara, Kamis (27/11/2014).

Padahal, peraturan ketenagakerjaan menyatakan bahwa kepemilikan usaha pariwisata oleh pihak asing jumlahnya dibatasi, tidak terkecuali di Labuan Bajo.

Namun demikian, mereka memiliki cara untuk mengakali peraturan tersebut dengan menikahi penduduk lokal agar bisa membangun penginapan atas nama pasangannya.

"Dengan kepemilikan atas nama pasangannya yang merupakan penduduk lokal, maka mereka pun diperbolehkan untuk membangun homestay karena untuk kepemilikan oleh pribumi tidak dibatasi," katanya.

Menurut Aleksius, Labuan Bajo yang lokasinya berdekatan dengan Taman Nasional Komodo, menjadi kawasan yang menarik bagi para investor asing untuk berinvestasi di sektor pariwisata.

KOMPAS.COM/I MADE ASDHIANA Dermaga di Pulau Komodo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur.
"Banyak wisatawan ingin melihat komodo sehingga akhirnya banyak investor asing ingin berinvestasi di sektor pariwisata di Labuan Bajo karena letaknya yang hanya 45 menit dari Komodo bila menggunakan speedboat," katanya.

Selain berdekatan dengan TN Komodo, Labuan Bajo juga berdekatan dengan beberapa lokasi tujuan pariwisata lainnya.

Pihaknya mengakui bahwa kemampuan SDM lokal untuk mengelola jasa pariwisata masih rendah. SDM-SDM lokal baru sebatas mampu sebagai pelayan jasa pariwisata.

Aleksius menambahkan, pengusaha asing yang menguasai sektor pariwisata Labuan Bajo di antaranya berasal dari Italia, Australia dan Amerika Serikat. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Gunung Batu Jonggol Bogor: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Lokasi

Jalan Jalan
Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Ocean Park BSD City Tangerang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Scoot Terbangkan Pesawat Embraer E190-E2 Pertama

Travel Update
5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

5 Tips Traveling dengan Hewan Peliharaan yang Aman

Travel Tips
Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Traveloka dan Baby Shark Beri Diskon Liburan Sekolah hingga 50 Persen

Travel Update
4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

4 Kesalahan yang Harus Dihindari Saat Melawati Keamanan Bandara

Travel Tips
KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

KAI Sediakan 739.000 Kursi Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Kadispar Bali: Pungutan Wisatawan Asing Sudah Hampir Rp 79 Miliar

Travel Update
Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Tips Jogging with View di Waduk Tandon Wonogiri, Jangan Kesiangan

Travel Tips
Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com