Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wiryanti Sukamdani: Semoga Target 12 Juta Wisman Tercapai

Kompas.com - 05/11/2015, 16:26 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Target 12 juta kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) diharapkan dapat tercapai pada akhir tahun 2015. Untuk meraih target tersebut, kinerja Kementerian Pariwisata harus dimaksimalkan.

"Nah kita berharap (kunjungan) nanti bulan Desember. Australia kan musim panas. Eropa menghindari musim dingin," kata Anggota Komisi X DPR RI, Sarwo Budi Wiryanti Sukamdani usai pembukaan acara "Forum Bisnis Tata Kelola Destinasi Pariwisata" di Hotel Discovery, Jakarta, Kamis (5/11/2015).

Yanti mengatakan bagi industri pariwisata, masa akhir tahun dianggap sebagai masa injury time.

Salah satu yang dapat ditingkatkan untuk menarik kunjungan wisman adalah memaksimalkan kunjungan wisatawan yang berada di batas negara.

"Ini yang dinamakan injury time. Yang saya tahu bisa ditingkatkan (Kementerian Pariwisata) lewat wisatawan cross border seperti Malaysia, Singapura," kata Yanti.

Salah satu cara yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kunjungan wisman adalah menciptakan atraksi-atraksi baru.

"Pada saat injury time, kita harus tingkatkan atraksi wisata. Kan sudah gak mungkin lagi membeli karena sudah banyak dipesan," kata Yanti.

SERAMBI/M ANSHAR Turis dari kapal pesiar Noble Caledonia yang lego jangkar di lepas Pantai Ulee Lheue mengunjungi Museum Aceh, Banda Aceh, Kamis (6/2/2014). Sebanyak 120 turis dari kapal tersebut melakukan city tour mengunjungi sejumlah situs sejarah dan tsunami di Kota Banda Aceh selama enam jam. Tahun 2013 hingga Februari 2014 tercatat 16 kapal pesiar singgah di perairan Aceh dengan kapasitas 120 hingga 500 penumpang.
Sebelumnya diberitakan, jumlah kunjungan wisman ke Indonesia pada Januari hingga September 2015 sebanyak 7.191.771 orang atau tumbuh 3,53 persen dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebanyak 6.946.849 orang.

"(Kementerian Pariwisata) cukup bagus. Wisatawan cross border banyak kenapa gak coba kita tarik," ujar Yanti.

Pada 5-6 November 2015, Deputi Pengembangan Destinasi dan Industri Pariwisata Kementerian Pariwisata menggelar acara bernama "Forum Bisnis Tata Kelola Destinasi Pariwisata" di Hotel Discovery, Jakarta.

Sebanyak hampir 25 Destination Management Organizations (DMO) hadir untuk menghadiri acara forum yang baru pertama kali diselenggarakan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

DAOP 6 Yogyakarta Tambah 6 Kereta Tambahan Jarak Jauh untuk Long Weekend

Travel Update
Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Long Weekend, Ada Rekayasa Lalu Lintas di Jalanan Kota Yogyakarta

Travel Update
5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

5 Hotel Dekat Yogyakarta International Airport, 5 Menit dari Bandara

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com