Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Turis Asing Heran, Belitung Indah tetapi Sepi Wisatawan

Kompas.com - 09/03/2016, 14:41 WIB
Wahyu Adityo Prodjo

Penulis

SIJUK, KOMPAS.com - Sejumlah wisatawan asing menganggap Belitung lebih sepi dan indah dibandingkan Bali. Hal itu terungkap pasca-gerhana matahari total di Pantai Tanjung Kelayang, Belitung, Bangka Belitung, Rabu (9/3/2016) pagi.

Salah satu wisatawan asing asal Australia, Steve (63), mengganggap Belitung banyak dikunjungi wisatawan asing. Ia beralasan karena di Belitung masih banyak masyarakat lokal yang mengajak berfoto ketika ia liburan di Belitung.

"Di sini pantainya berpasir putih dan jarang dikunjungi. Kalau tempat sudah sering dikunjungi wisatawan seperti Jakarta dan Bali, pasti sudah tak ada yang ingin mengajak saya berfoto," jelas Steve saat ditemui KompasTravel usai gerhana matahari total.

Disinggung tentang Bali sebagai destinasi wisata favorit wisatawan Australia, Steve mengakui jika di Bali sangat ramai oleh wisatawan dari Australia. Menurutnya, wisatawan Australia datang berbondong-bondong ke Bali memang karena harga yang murah.

Kesan pertama indah dan sepi juga ditangkap oleh wisatawan lain asal Jerman, Miriam (26) yang datang bersama pasangannya Tobian (33). Ia mengungkapkan kali pertama ia datang ke Indonesia khususnya Belitung, suasana sepi adalah hal dirasakannya.

"Kami lihat dan dengar tentang Bali khususnya Legian dan Kuta yang ramai. Kami kurang suka suasana ramai. Besok kami pilih Ubud kalau ke Bali," jelas perempuan yang datang ke Belitung khusus untuk melihat gerhana matahari total.

Pantauan KompasTravel, wisatawan mancanegara berdatangan ke Belitung untuk menyaksikan gerhana matahari total. Wisatawan mancanegara menginap di hotel-hotel yang tersebar di Belitung.

Gerhana Matahari Total di area Bangka Belitung melintasi jalur yakni Manggar, Tanjung Pandan, Sijuk, Koba dan Toboali.

Gerhana matahari dimulai pada pukul 06.21 WIB, mengalami puncak gerhana matahari pada pukul 07.23 WIB, dan berakhir pada pukul 08.35 WIB. (Baca: Amati Gerhana, Wisatawan Mulai Berdatangan ke Pantai Tanjung Kelayang)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com