Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

China Airlines Siapkan Pesawat Lebih Besar untuk Rute Jakarta-Taipei

Kompas.com - 06/09/2016, 16:15 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Maskapai penerbangan China Airlines akan mengganti armada pesawat khusus rute Jakarta menuju Taipei. Dari pesawat Airbus A330, menjadi Boeing 777-300ER. 

"Diharapkan dengan pesawat baru ini penumpang akan lebih nyaman karena pesawatnya masih baru dan juga lebih besar," tutur Marketing dari China Airlines, Fonda Tasya kepada KompasTravel di Kompas Travel Fair, Sabtu (3/9/2016). 

Fonda menjelaskan, dibanding Airbus A330, armada baru pesawat China Airlines tipe Boeing 777-300R ini jauh lebih lebar.

"Kalau dulu hanya ada dua tipe kursi, untuk ekonomi dan bisnis. Sekarang ada tiga yaitu kursi untuk ekonomi, ekonomi premium, dan bisnis," kata Fonda. 

Ia mengungkapkan, pesawat tipe Boeing 777-300R sebenarnya telah digunakan oleh China Airlines sejak Desember 2014. Namun untuk Asia Tenggara, Jakarta-Taipei adalah rute pertama yang menggunakan pesawat Boeing 777-300R. 

Dilansir dari situs Seatguru, pesawat Boeing 777-300R yang digunakan oleh China Airlines mampu menampung 40 kursi flat bed (dapat direntangkan menjadi kasur) di kelas bisnis, 62 kursi 120 derajat untuk kelas premium ekonomi, dan 256 kursi standar untuk kelas ekonomi.

China Airlines adalah maskapai penerbangan yang berbasis di Taoyuan, Taiwan. Maskapai yang didirikan tahun 1959 ini melayani 143 destinasi di 29 negara berbeda. Di Indonesia, maskapai ini melayani penerbangan dari kota Jakarta, Denpasar, Surabaya, Medan, Bandar Lampung, Semarang, Yogyakarta, Pontianak, Balikpapan, Pekanbaru, dan Makassar. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com