Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Usai Idul Adha, Yuk Lihat Gunungan dan Kirab Prajurit Keraton Yogyakarta

YOGYAKARTA, KOMPAS.com - Acara kebudayaan bakal mewarnai perayaan Hari Raya Idul Adha 2017. Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat mengadakan kegiatan Garebeg Besar pada Sabtu (2/9/2017), sehari setelah pelaksanaan pemotongan kurban.

Kerabat Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat, GBPH Yudaningrat, mengatakan bahwa kegiatan tersebut rutin dilakukan setiap tahunnya. Menurutnya, Garebeg Besar memang dilakukan sehari setelah hari raya Idul Adha.

"Garebeg ini merupakan suatu kegiatan keagamaan untuk memberikan nuansa kepada umat bahwa hari itu (Idul Adha) hari yang bersejarah dan mulia," kata Yudaningrat ketika ditemui di kompleks Kepatihan, Jalan Malioboro, Kota Yogyakarta, Senin (28/8/2017).

BACA: Seru, Warga Serbu Gunungan 8.000 Bakpia di Yogyakarta

Selain itu, kata Yudaningrat, Garebeg Besar juga merupakan bentuk sedekah dari Raja Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat kepada masyarakat. Hal itu sekaligus menunjukkan jika Yogyakarta masih makmur dengan adanya gunungan dalam acara Garebeg Besar.

"Karena yang ditempelkan (di gunungan) itu merupakan hasil bumi," kata Yudaningrat.

Yudaningrat mengatakan, pelaksanaan Garebeg Besar diadakan di sejumlah lokasi antara lain Masjid Kauman, Komplek Kepatihan, dan Pura Pakualaman. Adapun total gunungan yang nantinya diperebutkan masyarakat berjumlah tujuh.

"Lima di antaranya ditempatkan di Masjid Kauman. Yang dua, di Puro Pakualaman dan Kepatihan," lanjutnya.

BACA: Lima Kuliner Pedas Yogyakarta, Dijamin Bikin Berkeringat!

Tak hanya sebagai kegiatan budaya, Garebeg Besar juga digelar untuk menarik minat wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Apalagi perayaan Hari Raya Idul Adha berlangsung pada libur akhir pekan.

"Nanti ada (kirab) prajurit juga. Biasanya pada malam hari dilaksanakan Bedhol Songsong. Tapi kali ini tidak, hanya ketika Maulud sama Idul Fitri saja digelarnya," kata Yudaningrat.

https://travel.kompas.com/read/2017/08/30/080500427/usai-idul-adha-yuk-lihat-gunungan-dan-kirab-prajurit-keraton-yogyakarta

Terkini Lainnya

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

6 Taman untuk Piknik di Jakarta, Liburan Hemat Bujet

Jalan Jalan
7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

7 Taman Gratis di Yogyakarta, Datang Sore Hari Saat Tidak Terik

Jalan Jalan
Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Istana Kepresidenan Yogyakarta Dibuka untuk Umum, Simak Caranya

Travel Update
Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Jadwal Kereta Cepat Whoosh Mei 2024

Travel Update
Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Cara Berkunjung ke Museum Batik Indonesia, Masuknya Gratis

Travel Tips
Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Amsterdam Ambil Langkah Tegas untuk Atasi Dampak Negatif Overtourism

Travel Update
Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Perayaan Hari Tri Suci Waisak 2024 di Borobudur, Ada Bhikku Thudong hingga Pelepasan Lampion

Travel Update
Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Destinasi Wisata Rawan Copet di Eropa, Ternyata Ada Italia

Jalan Jalan
Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Kenaikan Okupansi Hotel di Kota Batu Tidak Signifikan Saat Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus

Travel Update
KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

KA Bandara YIA Tambah 8 Perjalanan Saat Long Weekend Kenaikan Yesus Kristus, Simak Jadwalnya

Travel Update
Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Kekeringan Parah Ancam Sejumlah Destinasi Wisata Populer di Thailand

Travel Update
Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Libur Panjang Kenaikan Yesus Kristus, Kunjungan Wisatawan ke Kota Batu Naik

Travel Update
Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Bangka Bonsai Festival Digelar Sepekan di Museum Timah Indonesia

Travel Update
Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Cara ke Tebing Keraton Bandung Pakai Angkot, Turun di Tahura

Jalan Jalan
Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Kemenparekraf Dorong Parekraf di Bogor Lewat FIFTY, Ada Bantuan Modal

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke