Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PT KAI Raih Penghargaan Internasional di London

"Terima kasih atas penghargaan yang diberikan kepada PT KAI. Hal ini merupakan pengakuan tingkat internasional atas upaya yang telah dilakukan KAI selama beberapa tahun terakhir dalam melakukan transformasi luar biasa, khususnya peningkatan pelayanan kepada pengguna angkutan KA," ujar Edi Sukmoro, dalam siaran persnya yang diterima KompasTravel, Sabtu (28/10/2017).

PT KAI dan perusahaan pelayanan publik lainnya dari berbagai negara dinilai oleh juri selama kegiatan Best Practice Conference and Awards Top Ranking Performers, 23–27 Oktober 2017 di London.

Dalam penilaian tersebut semuanya memaparkan presentasi transformasi publiknya. PT KAI diwakili oleh Manager Customer Relations and Digital Community, Erni Sylviane Purba berjudul “Five Years Wonderful Journey” memperoleh perhatian dan apresiasi luar biasa dari juri.

Antara lain modernisasi sistem pertiketan, aplikasi KAI Access, peremajaan sarana, perbaikan prasarana dan fasilitas pelayanan di seluruh stasiun, Contact Center 121, dan sebagainya.
Transformasi tersebut terus berlangsung hingga saat ini dengan tetap berinovasi untuk memberikan layanan terbaik kepada masyarakat.

"Dengan transformasi tersebut, dalam lima tahun terakhir pertumbuhan volume penumpang meningkat rata-rata sebesar 13,2 persen, dan pertumbuhan volume pendapatan sebesar 19 persen. Target tahun 2017, PT KAI diperkirakan akan mengangkut sampai dengan 374 juta penumpang," kata Edi.

Berbagai negara yang turut serta antara lain Indonesia, Amerika Serikat, Turki, Afrika Selatan, Kanada, Hongkong, Saudi Arabia, India, Malaysia, dan banyak negara lainnya. Peserta dari Indonesia yang mengikuti kegiatan konferensi ini antara lain PT KAI, PT Angkasa Pura II, PT Telkom, Bank Indonesia, dan Bank Central Asia.

Pemberian penghargaan ini diawali dengan seleksi di tingkat regional dengan puncak kegiatan berupa penghargaan internasional yang dilakukan di Eropa secara bergantian. (*)

https://travel.kompas.com/read/2017/10/31/203700827/pt-kai-raih-penghargaan-internasional-di-london

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke