PickMe!
Merupakan konten afiliasi yang memberikan rekomendasi produk. Kami akan mendapatkan komisi dari setiap pembelian Anda.
Salin Artikel

Mau “Backpacking” ke Kotanya Jokowi? Jangan Lupa Bawa Ini...

KOMPAS.com - Jika Belitung terkenal karena film Laskar Pelangi (2008) dan Pengalengan, Bandung jadi hits berkat film Pengabdi Setan (2017), Solo juga semakin tersohor gara-gara Joko Widodo.

Apalagi saat Presiden ke-7 RI ini memilih kampung halamannya sebagai lokasi resepsi pernikahan anak perempuan satu-satunya, Kahiyang Ayu. Tak heran, kini Solo jadi destinasi favorit para backpacker untuk bertualang.

Solo memang memiliki destinasi wisata yang beragam. Mulai dari sejarah, budaya, kuliner, hingga alam. Lokasinya yang relatif dekat dari Jakarta membuat kota ini menjadi incaran para petualang, terutama backpacker.

Untuk urusan transportasi, kita bisa menggunakan beberapa moda. Mulai dari pesawat, kereta api, hingga bus antarkota antarprovinsi (AKAP).

Bagaimana dengan destinasi? Nah, sebagai referensi, pastikan singgah di tempat-tempat yang instagramable, mulai dari Museum Batik Danar Hadi, Candi Cetho, Kampung Batik Laweyan, Pura Mangkunegaran, Candi Sukuh, Keraton Surakarta Hadiningrat, hingga Gedung Graha Saba Buana yang menjadi tempat akad dan resepsi Kahiyang-Bobby.

Transportasi sudah, destinasi wisata sudah. Kini, saatnya siapkan perlengkapan terbaik sebelum menuju ke sana.

Pertama, tas ransel. Namanya juga backpacker, tas ransel tentu menjadi barang utama yang pasti dibawa ke mana-mana.

Supaya pas dan sesuai kebutuhan, pastikan memilih tas ransel dengan ukuran yang sesuai dengan barang yang akan dibawa. Pastikan juga bahannya cukup kuat, jahitannya rapi, anti-air, dan dilengkapi pelindung hujan (rain cover).

Kedua, power bank. Benda ini wajib dibawa agar kita bisa tetap foto-foto di Solo tanpa perlu takut kehabisan baterai ponsel, kamera USB, atau gadget lainnya. Cari power bank yang kapasitasnya cukup besar dan merek tepercaya supaya tidak cepat rusak.

Ketiga, pakaian. Mengingat cuaca Solo yang cenderung panas, pakaian yang simpel dan mudah kering bisa jadi pilihan. Jika perlu, lengkapi penampilan Anda dengan topi, tabir surya, dan kacamata hitam.

Keempat, kamera saku. Sudah jauh-jauh datang ke Solo, tak lengkap rasanya jika tak bergaya "ala-ala" di sana. Agar hasil foto semakin maksimal, jangan lupa membawa kamera saku.

Dibandingkan kamera DSLR, kamera saku lebih mudah dibawa dan tak makan tempat. Sebagai backpacker, tentu Anda akan memilih barang yang lebih mudah dibawa, kan? Nah, untuk pemula, pilih produk yang simpel dan mudah digunakan.

Semua perlengkapan di atas kini bisa didapatkan dengan mudah via belanja online. Jika ingin harga yang lebih murah, kita bisa memanfaatkan promosi Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) yang dimulai 11 November 2017.

Contohnya, kita bisa memanfaatkan promosi Harbolnas dari Bhinneka.com yang menyediakan diskon 11 persen dengan kode e-kupon BHINNEKAKOMPAS11. Promosi berlaku 9–15 November 2017. [INO]

https://travel.kompas.com/read/2017/11/14/113836827/mau-backpacking-ke-kotanya-jokowi-jangan-lupa-bawa-ini

Terkini Lainnya

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Waktu Terbaik Berkunjung ke Vietnam Berdasarkan Musim

Travel Tips
Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Swiss-Belhotel International Rebranding Swiss-Belcourt Serpong Tangsel

Hotel Story
 'Dubai, Anda Siap?': Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

"Dubai, Anda Siap?": Kampanye Terbaru Dubai untuk Wisatawan Indonesia 

Travel Update
Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Rute Menuju ke Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Wisman Asal Singapura Dominasi Kunjungan di Kepulauan Riau Maret 2024

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka di Arjasari Rock Hill

Jalan Jalan
Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Harga Tiket Masuk Candi Prambanan 2024 dan Cara Pesan via Online

Travel Update
Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Sederet Aktivitas Outdoor di Arjasari Rock Hill Bandung

Jalan Jalan
Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Suhu Panas Ekstrem di Thailand, Buat Rel Kereta Api Bengkok

Travel Update
Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Serunya Camping Keluarga di Arjasari, Kabupaten Bandung

Jalan Jalan
Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Arjasari Rock Hill, Lihat Sunset dan City View Bandung dari Ketinggian

Jalan Jalan
5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

5 Hotel Indonesia Masuk Daftar Hotel Terbaik di Asia 2024 Versi TripAdvisor

Travel Update
[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

[POPULER Travel] 5 Kolam Renang Umum di Depok | Barang Paling Banyak Tertinggal di Bandara

Travel Update
8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

8 Penginapan di Ciwidey dengan Kolam Air Panas, Cocok untuk Relaksasi

Hotel Story
Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Capaian Timnas U-23 di Piala Asia Bawa Dampak Pariwisata untuk Indonesia

Travel Update
Bagikan artikel ini melalui
Oke