Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Garuda Indonesia Operasikan Rute Baru Makassar-Palembang PP

"Masyarakat akan jauh lebih terbantu karena tidak perlu melakukan transit lebih dahulu di Jakarta jika ingin melakukan perjalanan antara kedua kota tersebut. Pembukaan rute ini kami harapkan dapat semakin memajukan pengembangan pariwisata di Indonesia.

Hal ini menjadi komitmen kami untuk terus mendukung program pemerintah untuk mendorong pariwisata nasional dengan mencapai target kunjungan 20 juta wisatawan pada tahun 2019,” kata Direktur Marketing & Teknologi Informasi Garuda Indonesia, Nina Sulistyowati sesuai siaran pers yang diterima KompasTravel, Minggu (14/1/2018).

Penerbangan Makassar-Palembang Garuda Indonesia akan menggunakan armada Bombardier CRJ 1000 berkapasitas 96 penumpang.

Penerbangan dari Makassar akan berangkat dengan nomor penerbangan GA274 pada pukul 17.55 WITA dan tiba di Palembang pukul 19.35 WIB.

Sedangkan penerbangan dari Palembang berangkat dengan GA275 pada pukul 20.15 WIB dan tiba di Makassar pada pukul 23.55 WITA. Rencananya penerbangan akan dilakukan empat kali dalam satu minggu. Setiap hari Senin, Rabu, Jumat dan Minggu.

Rute Denpasar (Bali) - Xi'an (China) PP akan dimulai 29 Januari 2018, dan rute Denpasar (Bali) - Zhengzhou (China) PP akan dimulai 30 Januari 2018.

Saat ini Garuda Indonesia melayani sedikitnya 80 destinasi di seluruh dunia dan berbagai lokasi eksotis di Indonesia. Dengan jumlah penerbangan mencapai 600 penerbangan per hari. (*)

https://travel.kompas.com/read/2018/01/15/091800527/garuda-indonesia-operasikan-rute-baru-makassar-palembang-pp

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke