Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Inilah Pizza dengan Keju Paling Melimpah di Dunia

KOMPAS.com - Vadoli adalah nama restoran pizza asal Portland, Oregon, Amerika Serikat. Restoran ini membuka cabang di Berlin, Jerman, dan baru-baru ini terkenal karena masuk Guinness World Records.

Restoran ini membuat pizza yang mereka klaim sebagai "pizza dengan keju paling melimpah di dunia". Total, satu loyang pizza di Vadoli menggunakan 111 jenis keju dengan nama hidangan Pizza Centoundici Formaggi.

Mengutip situs Lonely Planet, Rabu (28/3/2018), keju yang dipakai tak sembarangan. Mulai dari Roquefort (keju domba dari selatan Perancis), Reblochon (keju dari susu sapi mentah asal Perancis), Pecorino (keju keras dari susu biri-biri khas Italia), hingga Picandou (keju kambing dari Burgundy, Perancis).

Tak tanggung-tanggung, tiap loyang pizza yang disajikan menggunakan 288,6 gram keju.

"Setiap gigitan terasa berbeda," juri dari Guinness World Records, Lena Kuhlmann.

Selain keju spesifik seperti yang disebutkan sebelumnya, pizza di restoran ini juga menggunakan keju mainstream seperti mozzarella dan parmesan. Selain itu, ada pula keju langka seperti Bergblumenkase (keju lokal Jerman) dan Comte (keju berusia 18 bulan).

Sayangnya, pizza yang memecahkan rekor dunia ini tidak akan diproduksi lagi. Pihak restoran hanya membuat pizza ini untuk memecahkan rekor dunia. Penasaran seperti apa rasanya?

https://travel.kompas.com/read/2018/03/28/172500427/inilah-pizza-dengan-keju-paling-melimpah-di-dunia

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke