Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tiket Penerbangan Sekarang Sangat Murah, Bagaimana Bisa?

KOMPAS.com - Tiket penerbangan kini lebih terjangkau oleh masyarakat jika dibandingkan dengan zaman dahulu. Tiket pesawat dahulu ternyata termasuk dalam barang mewah.

Situs berita Telegraph membandingkan harga tiket pesawat dengan rute yang sama, dari London ke New York, beberapa dekade terakhir. Harga tersebut disesuaikan dengan nilai mata uang sekarang.

Pada 1955, tiket penerbangan London ke New York dihargai 5.412 Poundsterling atau setara Rp 101 juta. Pada 1958 harga tiket tersebut turun menjadi 3.842 Poundsterling atau setara Rp 65 juta.

Pada 1960 menjadi 1.836 Poundsterling atau setara Rp 35 juta, pada 1977 menjadi 999 Poundsterling atau setara Rp 18,5 juta, 1981 menjadi 710 Poundsterling atau setara Rp 13,2 juta, dan kini pada 2018 menjadi 223 Poundsterling atau setara Rp 4,2 juta.

Kenapa harga tiket pesawat bisa turun terus?

Perubahan terbesar terjadi pada 1978, ketika industri penerbangan Amerika Serikat merancang ulang peraturan.

Sebelum tahun tersebut, rute dan harga tiket penerbangan diatur oleh pemerintah. Maskapai hanya bersaing dalam hal pelayanan.

Dengan adanya peraturan baru, banyak maskapai baru masuk dan kompetisi bisnis penerbangan semakin menjadi dan terus terjadi hingga saat ini.

Tercatat sejak 1978, harga tiket penerbangan turun menjadi 40 persen. Lantas banyak maskapai yang membagi ruang pesawatnya menjadi kelas bisnis dan kelas ekonomi. Muncul pula maskapai berbiaya rendah.

Apa saja yang hilang?

Jangan salah, dengan semakin murahnya tiket pesawat, ternyata ada beberapa hal yang dihilangkan oleh maskapai untuk membuat mereka tetap dapat profit.

Contohnya ruang kaki semakin sempit karena bangku yang kian rapat. Pada 1980-an, ruang kaki masih 86,36 sentimeter. Sekarang semakin menyempit menjadi 78,74 sentimeter.

Selain itu masih ada hal lain yang berkurang yakni pelayanan terutama dalam soal makanan.

"Dulu alat makan kami ada keramik China, kristal, dan perak. Penumpang disajikan kopi, cocktail, makan siang dengan anggur merah terbaik. Dilanjutkan dengan teh sore dan camilan kue serta minuman beralkohol. Dekat ke New York disajikan champagne dan canape. Penumpang tidak butuh film dan musik, terlalu sibuk makan," jelas pramugari dari maskapai BOAC yang aktif dari tahun 1960 awal, Barbara Halbert.

Jadi sebenarnya semua kembali ke penumpang, ingin harga penerbangan yang mahal dengan pelayanan maksimal atau justru sudah puas dengan tiket murah dan pelayanan standar.

https://travel.kompas.com/read/2018/06/05/113313927/tiket-penerbangan-sekarang-sangat-murah-bagaimana-bisa

Terkini Lainnya

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Turis Asing Beri Ulasan Negatif Palsu ke Restoran di Thailand, Berakhir Ditangkap

Travel Update
19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

19 Larangan dalam Pendakian Gunung Lawu via Cemara Kandang, Patuhi demi Keselamatan

Travel Update
Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Harga Tiket Camping di Silancur Highland, Alternatif Penginapan Murah

Travel Update
Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Harga Tiket dan Jam Buka Terkini Silancur Highland di Magelang

Travel Update
Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Awas Celaka! Ini Larangan di Waterpark...

Travel Tips
BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

BOB Downhill 2024, Perpaduan Adrenalin dan Pesona Borobudur Highland

Travel Update
Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Terraz Waterpark Tanjung Batu: Harga Tiket, Lokasi, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Amanah Borneo Park di Banjarbaru, Punya Wahana Seru untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Amanah Borneo Park: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Misteri Pilar Besi Kuno Berusia 1.600 Tahun di India yang Tidak Berkarat

Misteri Pilar Besi Kuno Berusia 1.600 Tahun di India yang Tidak Berkarat

Jalan Jalan
Tips Aman Berkunjung ke Kebun Binatang dengan Satwa Liar

Tips Aman Berkunjung ke Kebun Binatang dengan Satwa Liar

Travel Tips
Harga Tiket Terkini Pendakian Gunung Andong via Pendem

Harga Tiket Terkini Pendakian Gunung Andong via Pendem

Travel Update
Sheraton Belitung Resort Mulai Terapkan Energi Hijau yang Ramah Lingkungan

Sheraton Belitung Resort Mulai Terapkan Energi Hijau yang Ramah Lingkungan

Travel Update
Pemda DIY Tak Khawatir Wisatawan Turun Imbas Larangan Study Tour Beberapa Daerah

Pemda DIY Tak Khawatir Wisatawan Turun Imbas Larangan Study Tour Beberapa Daerah

Travel Update
5 Hotel dekat Jatim Park 3, Pas untuk Liburan Sekolah

5 Hotel dekat Jatim Park 3, Pas untuk Liburan Sekolah

Hotel Story
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke