Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Intip 8 Kuliner Solo Langganan Jokowi

Kota yang terkenal dengan Pasar Klewer itu menyimpan sederet kuliner khas yang siap menggoyang lidahmu.

Berikut 8 makanan khas Solo yang jadi kesukaan orang nomor satu di Inonesia.

Ayam goreng mbah karto, dimasak dengan bumbu bacem, bawang putih, dan rempah, lalu diungkep di atas api kayu bakar.

Rumah makan yang terletak di Jaksa Agung R Suprapto no 8, Sukoharjo sekitar satu kilo dari Kota Solo menyajikan banyak aneka sambal yang bisa menggugah selera makan penikmatnya.

Salah satunya adalah sambal blondho. Sambal yang satu ini juga sambal kesukaan Jokowi.

Sambal ini terbuat dari ampas minyak yang dihasilkan dari endapan santan kental atau areh yang matang, kemudian dicampur sambal bawang.

Seporsi ayam dengan potongan dada atau paha dengan nasi putih dijual seharga Rp 21.000, dengan rincian harga nasi Rp. 6000 dan Ayam Rp 15.000.

Sepiring hidangan ayam goreng kampung disajikan dengan nasi putih, urap sayur, lalapan, dan sambal. Sementara sambal bisa dipilih ada sambal blondho, sambal bawang dan lainnya.

Sate kere berisi jeroan sapi seperti jantung, paru (bagian paru-paru), lambung, usus, tempe.

Sajian ini lahir dari tangan-tangan masyarakat lokal zaman penjajahan yang tidak bisa menikmati daging karena keterbatasan ekonomi.

Kuliner khas Solo ini digadang-gadang jadi salah satu hidangan dalam perayaan resepsi Kahiyang, 8 November tahun 2017 lalu. Salah satu penjual sate kere terkenal di Kota Solo adalah Sate Kere Mbak Tug.

Jokowi sering menyantap sepiring sate kere jika sedang berada di kampung halamannya. Tugiem pemiliki Sate Kere Mbak Tug mengatakan bahwa Jokowi sering menyantap bagian gemar menyantap potongan babat yang tebal dan tetelan (sisa daging yang melekat pada tulang).

Sate Kere Mbak Tug berlokasi di Jalan Arifin 63, Jebres, Kota Surakarta. Lokasi kedai berada tepat di samping lahan parkir dari Restoran ‘Nini Thowong’ Solo. Buka dari pukul 13.00 sampai habis, biasanya pukul 16.00 WIB sudah habis. Satu porsi harganya Rp 30.000.

Sate kambing Bu Hj. Bejo ini berada di kawasan Pasar Kliwon, tepatnya di Jalan Sungai Sebakung No.10, Kedung Lumbu, Kec. Ps. Kliwon, Kota Surakarta.

Pemiliknya, Bu Hj. Bejo mengaku kerap kali menghidangkan langsung sate milikinya saat Jokowi sengaja singgah ke rumah makan miliknya. Sate Kambing Bu Hj. Bejo buka setiap hari mulai jam 07:00 pagi sampai pukul 16:00.

Sate kambing, sate buntel, dan tengkleng di sini dibanderol seharga Rp45.000 per porsi. Harga yang cukup sepadan dengan rasa yang ditawarkan.

Sate kambing yang dihidangkan mengunakan irisan daging kambing dengan ukuran yang cukup besar. Seporsi rasanya bisa di bagikan untuk dimakan dua orang.

Sate kambing, sate buntel disajikan dengan irisan bawang merah, tomat dan irisan sayur kubis yang menambah cita rasa semakin ramai.

Jangan lupa untuk memesan tongseng, tengkleng, dan juga nasi goreng yng rasanya tidak kalah sedap dari sate kambing dan sate buntelnya.

4. Gudeg Mbak Yus

Gudeg Mbak Yus memiliki ciri khas gudeg yang berbeda dengan gudeg Solo lainnya. Pemiliknya Yustina sengaja mencampurkan tahu goreng yang dipotong tipis-tipis seperti karak (kerupuk yang berasal dari beras, khas Kota Solo) dan dimasak bersama kuah opor.

Selain tahunya hidangan andalan lainnya di Gudeg Mbak Yus adalah gudeg ceker. Selain nasi, gudeg juga bisa diracik bersama bubur. Untuk jenis cekernya bisa pilih pedas atau manis.

Gudeg Mbak Yu terletak di Jalan RA Kartini No.12, Kec. Banjarsari, Kota Surakarta. Namun, kini tidak usah jauh-jauh ke Solo untuk menikmatinya, Gudeg Mbak Yus sudah membuka cabang di Jakarta, yaitu di Jalan Raden Saleh Raya No.39, Cikini, Kota Jakarta Pusat.

Yustina mengatakan keluarga Jokowi memang menjadi langganannya sejak lama. Bahkan sebelum Jokowi menjadi Wali Kota Solo.

Bubur gudeg komplet dengan lauk opor ayam bagian paha atas adalah hidangan favorit Jokowi.

Mbak Yus menawarkan menu yang terdiri dari nasi gudeg, bubur gudeg dan ketan susu. Pilihan pendamping gudegnya beragam seperti telur, uritan, ayam dan ati ampela. Untuk nasi gudeg komplet paha atas juga harganya Rp 37.000.

Cakar Manis dan Cakar Pedas djual Rp 33.000.

Presiden Jokowi diketahui sudah lama menjadi langganan soto gading, sejak ia masih menjadi Wali Kota Solo.

Soto Gading memiliki penampilan yang sama dengan soto Solo lainnya. Berkuah bening, yang rasanya segar dari kaldu ayam dicampur perasan jeruk nipis, diisi dengan nasi putih, irisan daging ayam, soun, irisan daun seledri dan bawang merah goreng.

Harga soto gading sangat terjangkau, tidak sampai Rp 20.000. Kedai Soto Gading buka dari pukul 05.30 sampai pukul 15.30.

Pemilik warung makan, Yunanto Adhi Prasetyo menjelaskan timlo adalah sejenis sup ayam yang beradal dari kota Bengawan Solo itu. Di dalam semangkuk timlo Maestro terdapat telur ayam kecap, bebek kecap, sosis dari tepung terigu, dengan ampela ati, atau daging ayam.

Yunanto Adhi Prasetyo masih meracik sendiri bumbu utama timlo dengan resep peninggalan sang ayah.

Menu kesukaan Jokowi saat mampir ke timlo Maestro adalah telur sama sosis. Jokowi jarang menyantap ampela ati. Harga semangkuk timlo lengkap dipatok seharga Rp 20.000.

7. Soto Triwindu

Kuliner satu ini merupakan salah satu favorit Presiden Joko Widodo beserta keluarga jika pulang ke Solo. Warung makan ini merupakan salah satu tempat kuliner legendaris di Kota Solo.

Keunikan rasa pada Soto Triwindu terletak pada kuahnya. Kuah soto, berwarna bening namun memiliki cita rasa daging sapi yang khas. Lokasi dari Soto Triwindu berada di Jalan Teuku Umar, Kecamatan Banjarsari, Solo.

Salah satu pemiliknya, Wati mengaku daging yang digunakan ialah daging yang berkualitas unggulan.

Selain soto, di tempat ini, pelanggan juga dapat menemukan aneka lauk-pauk khas seperti tempe daun, lentho, hingga mendoan.

Namun, lauk seperti, iso, kikil, babat, juga dihidangkan. Semangkuk soto dijual dengan harga Rp 16.000.

8. Rumah Makan Adem Ayem

Jokowi juga merekomendasikan untuk mencoba hidangan di RM Adem Ayem berlokasi di Jl. Slamert Riyadi, Solo yang sudah ada sejak 1969.

Yang menjadi unggulan dari Rumah Makan yang berada di jalan protokol Solo ini adalah nasi gudeg Adem Ayem.

Selain itu ada ayam goreng, timlo, rawon, soto. Nasi gudeg Adem Ayem berisikan nasi dengan lauk gudeg, sambal goreng, ayam opor, dan telur opor.

Emmy Lies Rosmijati mengatakan menu favorit Jokowi adalah nasi gudeg, timlo, dan bakmi goreng.

https://travel.kompas.com/read/2019/10/20/101151827/intip-8-kuliner-solo-langganan-jokowi

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke