Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Koleksi Permainan Seks Penuhi Museum Tiga Tingkat di Praha

KOMPAS.com - Terkadang beberapa museum bertema erotis lebih mengedepankan instalasi seni seperti pahatan, lukisan, ilustrasi, fotografi, dan miniatur.

Namun salah satu musem yang berada di Praha memiliki pendekatan yang berbeda akan seni dunia erotika.

Sex Machines Museum merupakan sebuah bangunan yang memiliki kurang lebih 350 koleksi seni erotika. Koleksi tersebut memenuhi hingga lantai ke-3 bangunan tersebut.

Hal membuat museum bertema erotis ini lebih menonjol dari yang lain adalah koleksi yang fokus pada permainan seks.

Dibuka pada 2001, Sex Machines Museum menempati gedung bersejarah dari abad ke-17. 

Sampai sekarang museum ini masih menarik perhatian masyarakat lokal dan wisatawan asing untuk berkunjung.

Sex Machines Museum bertujuan memperlihatkan kepada para pengunjung bagaimana perkembangan yang terjadi terhadap beberapa permainan seks dari masa ke masa.

Seluruh permainan seks yang ditampilkan sangatlah beragam. Mulai dari permainan seks tradisional dan kuno dari abad ke-16, hingga beberapa alat provokatif lainnya yang dapat dilihat di masa kini.

Seluruh permainan seks tersebut juga tidak hanya berasal dari Praha, namun dari seluruh dunia yang dikumpulkan oleh Oriano Bizzocchi, pria asal  Italia yang mendirikan Sex Machines Museum.  

Dari museum ini pengunjung dapat melihat bahwa permainan seks terdiri dari berbagai macam jenis yang memiliki fungsi berbeda.

Oleh karena itu, jika kamu berkunjung ke Sex Machines Museum, kamu juga dapat melihat beberapa manekin peraga agar kamu lebih paham bagaimana alat-alat tersebut bekerja.

Beberapa permainan seks yang dapat kamu lihat di sana, antara lain adalah alat-alat pengekang tubuh, hingga berbagai bentuk dildo.

Bahkan, terdapat satu tampilan yang menunjukkan permainan seks yang sangat khas dengan BDSM seperti topeng.

Meski dikenal sebagai museum dengan koleksi permainan seks terbanyak, akan tetapi museum ini juga memiliki beberapa alat yang menahan seseorang untuk merasakan rangsangan seksual.

Alat tersebut lebih ditujukan kepada para pria di tahun 1920an yang membuat mereka susah untuk bermasturbasi.

Walaupun Sex Machines Museum sempat mendapatkan kritikan dari para pejabat kota di Praha, namun kini museum tersebut digandrungi wisatawan.

Sex Machines Museum terletak di Melantrichova 18, Praha. Jika ingin berkunjung, kamu harus berusia di atas 18 tahun dan menunjukkan kartu identitas. Museum buka setiap hari mulai pukul 10:00 hingga 23:00.

Harga tiket yang harus dibayar adalah 250 koruna Ceko atau setara dengan Rp 152.000 per orang. Jika kamu berkunjung dengan lebih dari enam orang, maka kamu hanya cukup membayar 200 koruna Ceko atau Rp 122.000.

Sementara untuk pelajar dengan kartu pelajar yang masih berlaku, mereka hanya membayar 150 koruna Ceko atau sekitar Rp 91.000.

https://travel.kompas.com/read/2020/01/10/220300027/koleksi-permainan-seks-penuhi-museum-tiga-tingkat-di-praha

Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Pengalaman Naik ke Lantai 24 Perpusnas, Perpustakaan Tertinggi di Dunia

Pengalaman Naik ke Lantai 24 Perpusnas, Perpustakaan Tertinggi di Dunia

Hotel Story
Asiana Airline Tak Lagi Jual Kursi Dekat Pintu Darurat supaya Tidak Dibuka Sembarangan

Asiana Airline Tak Lagi Jual Kursi Dekat Pintu Darurat supaya Tidak Dibuka Sembarangan

Travel Update
Harga Tiket Masuk Krakatau Park Lampung, Masih Ada Promo

Harga Tiket Masuk Krakatau Park Lampung, Masih Ada Promo

Jalan Jalan
Monumen Lindu Gedhe di Klaten, Satu Lagi Tempat Mengenang Gempa Yogya 2006

Monumen Lindu Gedhe di Klaten, Satu Lagi Tempat Mengenang Gempa Yogya 2006

Jalan Jalan
OMAH Library di Tangerang: Lokasi, Jam Buka, dan Fasilitas

OMAH Library di Tangerang: Lokasi, Jam Buka, dan Fasilitas

Travel Update
Bisakah Naik Ojek Online Langsung dari Stasiun Pasar Senen?

Bisakah Naik Ojek Online Langsung dari Stasiun Pasar Senen?

Travel Update
Adakah Cuti Bersama Idul Adha 2023 supaya Bisa Libur Long Weekend?

Adakah Cuti Bersama Idul Adha 2023 supaya Bisa Libur Long Weekend?

Travel Update
INDOFEST 2023, Pameran Perlengkapan Outdoor Digelar Lagi 1-4 Juni 2023

INDOFEST 2023, Pameran Perlengkapan Outdoor Digelar Lagi 1-4 Juni 2023

Travel Update
10 Tempat Liburan di Ciwidey yang Instagramable, Bisa Glamping 

10 Tempat Liburan di Ciwidey yang Instagramable, Bisa Glamping 

Jalan Jalan
Golden Visa Segera Diluncurkan, WNA Bisa Tinggal 10 Tahun di Indonesia

Golden Visa Segera Diluncurkan, WNA Bisa Tinggal 10 Tahun di Indonesia

Travel Update
Sambut Waisak 2023, Super Air Jet Beri 64.800 Kursi via Solo dan Yogya

Sambut Waisak 2023, Super Air Jet Beri 64.800 Kursi via Solo dan Yogya

Travel Update
5 Spot Foto Instagramable di Animalium BRIN, Bisa di Habitat Buatan

5 Spot Foto Instagramable di Animalium BRIN, Bisa di Habitat Buatan

Travel Tips
Turis Asing Berulah Lagi di Bali, Menparekraf Imbau Pengawasan Semua Pihak

Turis Asing Berulah Lagi di Bali, Menparekraf Imbau Pengawasan Semua Pihak

Travel Update
Kursi KA Ekonomi Masih Tegak per Akhir Mei 2023, Kapan Kursi Baru Dipakai?

Kursi KA Ekonomi Masih Tegak per Akhir Mei 2023, Kapan Kursi Baru Dipakai?

Travel Update
Jelang Libur Long Weekend, Tiket Kereta Api Mulai Banyak Dipesan

Jelang Libur Long Weekend, Tiket Kereta Api Mulai Banyak Dipesan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+