Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Menparekraf Finalisasi Kebijakan Travel Corridors untuk Bangkitkan Pariwisata Bali

KOMPAS.com – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno melakukan finalisasi kebijakan travel corridors yang sejalan dengan harapan Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) untuk membangkitkan pariwisata Bali.

Hal tersebut ia sampaikan dalam rapat koordinasi jajaran teras Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) di Lagoon Hotel Politeknik Pariwisata (Poltekpar), Kuta Selatan, Badung, Bali pada Rabu (17/3/2021).

Seperti tertera dalam rilis resmi yang diterima Kompas.com, Kemenparekraf tengah berkolaborasi dengan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) dalam merampungkan kebijakan konsep travel corridors.

Kebijakan itui akan disampaikan kepada Presiden Jokowi untuk disahkan sebagai dasar pembukaan pariwisata nasional pasca-pandemi Covid-19.

“Tadi kita juga membahas dengan Bu Menlu dan perwakilan kementerian dan lembaga yang membidangi, tadi semua sudah memberikan masukan dan tadi kita sudah mencapai kesepakatan bahwa kita memulai proses finalisasi dari persiapan kita dalam konsep travel corridors arrangement,” kata Sandiaga.

Ia juga menegaskan akan melakukan pengawasan dan evaluasi setiap dua minggu. Kemenparekraf juga akan melakukan langkah koordinasi untuk dilaporkan kepada Presdien Jokowi agar bisa segera dituntaskan dan diambil keputusannya.

Target pemulihan pada pertengahan 2021

Sebelumnya, target mengenai travel corridors ini disampaikan Presiden Jokowi ketika meninjau langsung vaksinasi Covid-19 bagi pelaku usaha pariwisata dan ekonomi kreatif di Ubud, Bali pada Selasa (16/3/2021).

Langkah tersebut juga dilakukan bersamaan dengan dilaksanakannya sejumlah langkah untuk menekan angka penyebaran Covid-19. Salah satunya, Sandiaga juga melakukan finalisasi penerapan aplikasi electronic-Health Access Card (e-HAC).

“Ini adalah bentuk komitmen kami dari Kemenparekraf untuk menindaklanjuti guidance (bimbingan) yang disampaikan bapak presiden, yaitu bagaimana Bali bisa bangkit pertengahan tahun Juni-Juli (2021),” kata Sandiaga.

Ia melanjutkan, target pemulihan sektor parekraf yang ditetapkan Jokowi pada pertengahan 2021 dapat tercapai lewat sejumlah langkah yang tengah dilakukan seluruh pihak.

Di antaranya adalah penerapan protokol kesehatan yang ketat dan disiplin, peningkatan dan penguatan 3T (tracing, testing, dan treatment), serta vaksinasi Covid-19.

Beragam langkah inovasi, kolaborasi, dan adaptasi yang dilahirkan kementerian dan lembaga tersebut diungkapkan Sandiaga demi pemulihan ekonomi Bali.

“Saya ingin memberikan harapan, semangat kepada masyarakat pariwisata dan ekonomi kreatif, khususnya di Bali bahwa help is on the way, pembukaan Bali is OTW (on the way). Jadi kita harus semangat, harus motivasi,” tegas Sandiaga.

Lebih lanjut, ia juga menegaskan tentang pembukaan peluang usaha bagi masyarakat parekraf lewat penerapan teknologi dan digital.

Begitu juga mengenai program unggulan Kemenparekraf dalam mewujudkan pariwisata yang berkualitas dan berkelanjutan dengan melibatkan desa-desa wisata di Bali.

Ia menyampaikan bahwa pariwisata dan ekonomi kreatif adalah bagian dari solusi dan bukan termasuk sebagai pemicu penularan Covid-19.

“Justru kita yang akan memimpin, bahwa kita sudah beradaptasi dengan perluasan CHSE (Cleanliness, Health, Safety, Environment Sustainability) dan kolaborasi dengan semua pihak, termasuk dengan pak gubernur dan wakil gubernur,” tutup dia.

https://travel.kompas.com/read/2021/03/18/121200127/menparekraf-finalisasi-kebijakan-travel-corridors-untuk-bangkitkan-pariwisata

Terkini Lainnya

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Tips Atas Bengkak Selama Perjalanan Udara, Minum hingga Peregangan

Travel Tips
Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Harga Tiket Wisata Pantai di Bantul Terkini, Parangtritis hingga Pandansimo

Travel Update
Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Ada Pungli di Curug Ciburial Bogor, Sandiaga: Perlu Ditindak Tegas

Travel Update
Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Menparekraf Bantah Akan Ada Pungutan Dana Pariwisata kepada Wisatawan

Travel Update
Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut 'Flare' di Gunung Andong

Sandiaga Dukung Sanksi Tegas untuk Penyulut "Flare" di Gunung Andong

Travel Update
Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Waktu Terbaik untuk Beli Tiket Pesawat agar Murah, Jangan Mepet

Travel Tips
Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Taman Burung-Anggrek di Papua: Lokasi dan Harga Tiket Masuk

Travel Update
5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

5 Air Terjun di Probolinggo, Ada Air Terjun Tertinggi di Jawa

Jalan Jalan
4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

4 Festival di Hong Kong untuk Dikunjungi pada Mei 2024

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Kemenuh Butterfly Park Bali Punya Wahana Seru

Jalan Jalan
Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Kemenuh Butterfly Park Bali: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Kapal Wisata Terbakar di Labuan Bajo, Wisatawan Diimbau Hati-hati Pilih Kapal

Travel Update
5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

5 Tips Traveling Saat Heatwave, Apa Saja yang Harus Disiapkan

Travel Tips
Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Penerbangan Bertambah, Sandiaga: Tiket Pesawat Mahal Sudah Mulai Tertangani

Travel Update
Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Pencabutan Status Bandara Internasional Tidak Pengaruhi Kunjungan Turis Asing

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke