Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Wisata dan Pendakian Gunung Gede Pangrango Wilayah Sukabumi Ditutup

KOMPAS.com – Balai Besar Taman Nasional Gunung Gede Pangrango (TNGGP), Jawa Barat, memutuskan untuk menutup seluruh kegiatan wisata dan pendakian di wilayah Sukabumi pada 18-23 Mei 2021.

Hal tersebut diumumkan oleh pihak Balai Besar TNGGP melalui sebuah pengumuman dalam akun Instagram resmi mereka, @bbtn_gn_gedepangrango, yang diunggah pada Selasa (18/5/2021).

“Kegiatan wisata dan berkemah di Taman Nasional Gunung Gede Pangrango Bidang PTN Wilayah II Sukabumi @bidang_sukabumi_tnggp (Selabintana, Situgunung dan Cimungkad) ditutup sementara untuk umum,” seperti yang tertera dalam salah satu unggahan di akun Instagram tersebut.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, Rabu (19/5/2021), penutupan dilakukan guna mengurangi penularan Covid-19.

Adapun, penutupan berdasarkan Surat Edaran (SE) Balai Besar TNGGP 762/BBTNGGP/Tek.2/05/2021 tentang Penutupan Sementara Wisata di Wilayah Sukabumi (Selabintana, Situgunung, Cimungkad).

SE tersebut merupakan tindaklanjut dari SE Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Sukabumi Nomor 556/660/Ind perihal Penutupan Sementara.

Sama dengan SE Balai Besar TNGGP, SE Kepala Dinas Pariwisata juga merupakan tindaklanjut dari imbauan Bupati Sukabumi terkait akumulasi hasil pemantauan dan evaluasi pada hari ilbur pasca-Idul Fitri.

Lebih lanjut, hasil pemantauan dan evaluasi yang dilakukan pada titik-titik daya tarik wisata, kawasan pariwisata, hiburan, dan rekreasi menemukan adanya pelanggaran protokol kesehatan dan tidak terkendalinya tingkat kunjungan wisatawan.

“Sehubungan dengan hal tersebut, kami sampaikan pada seluruh camat dan pengelola usaha pariwisata di wilayah administratif Kabupaten Sukabumi untuk berkoordinasi dan menutup sementara kegiatan kepariwisataan yang dapat menimbulkan kerumunan massa terhitung mulai tanggal 18-23 Mei 2021,” kata SE tersebut.

Adapun, wilayah yang dikhususkan untuk menutup sementara kegiatan kepariwisataan adalah khususnya di Kecamatan Cidahu, Kecamatan Nagrak, dan Kecamatan Parakansalak.

Kemudian Kecamatan Bojong Genteng, Kecamatan Kadudampit, Kecamatan Sukabumi, dan Kecamatan Cikidang.

Meski kegiatan wisata dan pendakian TNGGP di wilayah Sukabumi ditutup, namun untuk wilayah lain saat ini masih dibuka. Misalnya pendakian Gunung Gede via Gunung Putri dan Cibodas.

“Betul kak tetap dibuka,” kata akun Instagram @bbtn_gn_gedepangrango saat menjawab pertanyaan dari @wildan.fk tentang pendakian dari dua jalur tersebut.

https://travel.kompas.com/read/2021/05/19/134000727/wisata-dan-pendakian-gunung-gede-pangrango-wilayah-sukabumi-ditutup

Terkini Lainnya

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

8 Tips Hindari Barang Bawaan Tertinggal, Gunakan Label yang Mencolok

Travel Tips
Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Sandiaga Harap Labuan Bajo Jadi Destinasi Wisata Hijau

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke