Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bandara Sultan Hasanuddin Makassar Kembali Beroperasi 24 Jam

KOMPAS.com - Bandara Internasional Sultan Hasanuddin, Makassar kembali beroperasi 24 jam.

Dalam upaya memulihkan kembali trafik penerbangan, sejumlah komunitas bandara seperti AirNav, Otoritas Bandara Wilayah V Makassar, maskapai, dan ground handling telah menyepakati kebijakan ini sejak 10 Desember lalu.

Kebijakan operasional bandara menjadi 24 jam diharapkan dapat membantu meningkatkan trafik penerbangan di beberapa bandara di Wilayah Tengah dan Timur Indonesia.

"Saat ini rata-rata penumpang telah naik 1.000 penumpang per hari dari sebelumnya. Kami optimis kondisi penerbangan akan semakin membaik kedepannya."

Demikian diungkapkan oleh Wahyudi, General Manager Bandara Internasional Sultan Hasanuddin melalui siaran pers yang diterima Kompas.com, Kamis (16/12/2021).

Sejak diberlakukannya operasional bandara selama 24 jam, dilaporkan terjadi kenaikan penumpang sekitar 7 persen, dengan rata-rata 25.000 penumpang per hari dari sebelumnya.

Menurut data, dalam lima hari sebelum penerapan operasional 24 jam ini, jumlah penumpang hanya 118.706 orang.

Sementara, dalam lima hari setelah pemberlakuan kebijakan 24 jam operasional, terjadi kenaikan hingga jumlah penumpang mencapai 127.297 orang.

Peningkatan ini juga diiringi dengan jumlah pergerakan pesawat yang naik sekitar 4 persen.

Diinformasikan ada sekitar 1.068 pergerakan sebelum penerapan operasional 24 jam, dan 1.114 pergerakan pesawat setelah penerapan operasional 24 jam.

Di sisi lain, penumpang transit dapat menunggu penerbangan selanjutnya di area bandara yang telah disediakan.

Beberapa fasilitas penunjang, seperti pengemasan bagasi dan tenant makanan juga akan menyesuaikan jam operasional terbaru saat ini.

  • Jangan Lakukan 7 Kesalahan Ini Saat Melewati Keamanan Bandara
  • 5 Hotel Bandara Paling Keren di Dunia, Wajib Jadi Pilihan Liburan

https://travel.kompas.com/read/2021/12/16/210101027/bandara-sultan-hasanuddin-makassar-kembali-beroperasi-24-jam

Terkini Lainnya

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Ketua PHRI Sebut Perkembangan MICE di IKN Masih Butuh Waktu Lama

Travel Update
Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Astindo Nilai Pariwisata di Daerah Masih Terkendala Bahasa Asing

Travel Update
Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Kereta Api Lodaya Gunakan Kereta Eksekutif dan Ekonomi Stainless Steel New Generation Mulai 1 Mei 2024

Travel Update
Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Deal With Ascott 2024 Digelar Hari Ini, Ada Lebih dari 60 Properti Hotel

Travel Update
4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

4 Tempat Wisata Indoor di Kota Malang, Alternatif Berlibur Saat Hujan

Jalan Jalan
3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

3 Penginapan di Rumpin Bogor, Dekat Wisata Favorit Keluarga

Hotel Story
Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Pendakian Rinjani 3 Hari 2 Malam via Sembalun – Torean, Perjuangan Menggapai Atap NTB

Jalan Jalan
Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Rekomendasi 5 Waterpark di Tangerang, Harga mulai Rp 20.000

Jalan Jalan
Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Tips Pilih Kursi dan Cara Hindari Mual di Pesawat

Travel Tips
4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

4 Playground di Tangerang, Bisa Pilih Indoor atau Outdoor

Jalan Jalan
Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Tradisi Syawalan di Klaten, Silaturahmi Sekaligus Melestarikan Budaya dan Tradisi

Jalan Jalan
Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Aktivitas Seru di World of Wonders Tangerang, Bisa Nonton 4D

Jalan Jalan
Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Cara ke Pasar Senen Naik KRL dan Transjakarta, buat yang Mau Thrifting

Travel Tips
8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

8 Tips Kemah, dari Barang Wajib DIbawa hingga Cegah Badan Capek

Travel Tips
Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Harga Tiket Candi Borobudur April 2024 dan Cara Belinya

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke