Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

4 Jalur Pendakian Gunung Tambora NTB Dibuka, Catat Syarat Mendakinya

KOMPAS.com - Seluruh jalur pendakian Gunung Tambora di Pulau Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB), telah dibuka sejak Selasa (5/4/2022) oleh Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).

Jalur pendakian yang dibuka terdiri dari empat jalur, yaitu Doro Ncanga dan Pancasila di Kabupaten Dompu, serta Piong dan Kawinda Toi, di Kabupaten Bima.

  • Jalur Pendakian Gunung Tambora NTB Ditutup Mulai 24 Januari
  • Hari Lahir Pancasila, Intip Desa Pancasila di Kaki Gunung Tambora

Sebagaimana tercantum dalam Surat Edaran (SE) Balai Taman Nasional Tambora, Selasa (5/4/2022), sebelumnya, jalur pendakian telah ditutup sejak Kamis (20/1/2022) lalu.

"Penutupan dilakukan karena cuaca hujan dan badai sejak Januari lalu, juga karena ingin pemulihan ekosistem," kata salah satu pegawai Balai Taman Nasional Gunung Tambora, Faisal, saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (9/4/2022).

Meski telah dibuka, Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Yunaidi, menjelaskan adanya pembatasan kuota pendaki sebanyak 30 persen dari daya tampung Taman Nasional Tambora.

"Aktivitas pendakian dan berkemah juga tidak boleh lebih dari 3 hari 2 malam," terang Yunaidi dalam keterangan tertulis, Selasa.

  • Catat, 9 Tips Naik Gunung Saat Puasa agar Tak Lemas
  • 6 Tips Cegah Tersesat Saat Mendaki Gunung dan Kesalahan Fatal yang Sering Dilakukan

Yunaidi mengimbau para pendaki agar tetap menjaga kebersihan, ketertiban, keamanan dan kenyamanan.

Selain itu, para pendaki juga diminta menjaga kelestarian kawasan dengan tidak menebang pohon atau ranting, serta tidak melakukan vandalisme atau aktivitas lain yang mengganggu ekosistem.

https://travel.kompas.com/read/2022/04/09/170300327/4-jalur-pendakian-gunung-tambora-ntb-dibuka-catat-syarat-mendakinya

Terkini Lainnya

Nekat Sulut 'Flare' atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Nekat Sulut "Flare" atau Kembang Api di Gunung Andong, Ini Sanksinya

Travel Update
Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Dua Bandara di Jateng Tak Lagi Berstatus Internasional, Kunjungan Wisata Tidak Terpengaruh

Travel Update
Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Batal Liburan, Bisa Refund 100 Persen dari Tiket.com

Travel Update
Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Emirates Ajak Terbang Anak-anak Autisme, Wujud Layanan kepada Orang Berkebutuhan Khusus

Travel Update
Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Harga Tiket Masuk Terbaru di Scientia Square Park Tangerang

Jalan Jalan
Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Ada 16 Aktivitas Seru di Scientia Square Park untuk Anak-anak

Jalan Jalan
Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Sungailiat Triathlon 2024 Diikuti 195 Peserta, Renang Tertunda dan 7 Peserta Sempat Dievakuasi

Travel Update
Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Cara Akses Menuju ke Pendopo Ciherang Sentul

Jalan Jalan
YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

YIA Bandara Internasional Satu-satunya di Jateng-DIY, Diharapkan Ada Rute ke Bangkok

Travel Update
Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Harga Tiket Masuk dan Menginap di Pendopo Ciherang Sentul Bogor

Jalan Jalan
Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Pendopo Ciherang, Restoran Tepi Sungai dengan Penginapan

Jalan Jalan
Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Cara Urus Visa Turis ke Arab Saudi, Lengkapi Syaratnya

Travel Update
Pendaki Penyulut 'Flare' di Gunung Andong Terancam Di-'blacklist' Seumur Hidup

Pendaki Penyulut "Flare" di Gunung Andong Terancam Di-"blacklist" Seumur Hidup

Travel Update
10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

10 Tempat Wisata Indoor di Jakarta, Cocok Dikunjungi Saat Cuaca Panas

Jalan Jalan
Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Rute Transportasi Umum dari Cawang ke Aeon Deltamas

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke